Dalam Rangka Harjalu 768 Tahun

Yuk Ramaikan Jalasetra, Jalan 17 KM dari Lumajang ke Senduro

Penulis : lumajangsatu.com -
Yuk Ramaikan Jalasetra, Jalan 17 KM dari Lumajang ke Senduro
Pura Mandara Giri Semeru Agung Kecamatan Senduro

Lumajang - Dalam rangka Hari Jadi Lumajang (Harjalu) ke-768 tahun, Pemkab Lumajang menggelar Jalan Lumajang Senduro Tradisional (Jalasetra). Kegiatan Jalasetra digelar hari Sabtu tanggal 09 Desember 2023, start Alun-Alun Lumajang dan finish di Senduro (lapangan dengan Kecamatan Senduro).

Jalan tradisional menempuh 17 kilo menter dengan total hadiah 30 juta rupiah. Pemenang hadiah dengan undian, peserta terunik, peserta tertua dan peserta terjauh dengan dibuktikan KTP. Setiap peserta dikenakan HTM 25 ribu.

Pj. Bupati Lumajang Indah Wahyuni mengatakan bahwa kegiatan tersebut bagian dari Kegiatan Harjalu ke-768 tahun. Peserta yang mencapai ribuan tersebut juga diharapkan akan mendongkrak perekonomian warga Lumajang khususnya wilayah yang dilintasi.

Di finish depan Kecamatan Senduro akan ada stand-stand UMKM. Hal itu sebagai wujud dari komitmen Pemerintah Kabupaten Lumajang untuk memperkuat pelaku UMKM daerah. Juga selaras dengan tema Harjalu 768 “Sinergi Bersama Kuatkan UMKM”

“Kita berharap dengan kegiatan-kegiatan yang digelar seperti Jalasetra bisa ikut memperkuat UMKM di Lumajang,” jelas perempuan yang akrab disapa Yuyun itu.

Jalasetra akan start di Alun-Alun Lumajang mulai pukul 15.00 WIB. Diperkirakan, peserta pertama akan sampai di finish sekitar pukul 18.00 WIB.(Yd/red) 

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.