Pengurus Muslimat NU Randuagung Dilantik Istri Bupati Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Pengurus Muslimat NU Randuagung Dilantik Istri Bupati Lumajang
Lumajang (lumajangsatu.com) - Hj. Tutuk Fajriyah SH melantik pengurus Muslimat NU Kecamatan Randuagung masa khidmad 2015-2020 di gedung NU Randuagung. Ratusan kader Muslimat, Fatayat dan warga NU datang dalam pelantikan tersebut.

"Kita berharap pengurus ini akan menjadi pelopor dalam menjaga generasi penerus bangsa dan juga menjadi penggerak ekonomi keluarga," ujar Istri Bupati Lumajang itu kepala lumajangsatu.com, Minggu (26/04/2015).

Sementara itu, Samsul Huda ketua PC NU Lumajang yang juga hadir menyampaikan program NU dalam bidang ekonomi dan juga kesehatan. NU berharap semua warga NU baik itu Muslimat, Fatayat, Ansor dan semuanya mendukung program NU menuju jam'iyah yang mandiri.

"Saat ini NU sedang merintis terbentuk ruamh sakit NU dengan pembentukan klinik kesehatan NU," papar Samsul.

Jika Klinik Kesehatan NU dan rumah sakit NU sudah berjalan maka NU akan menargetkan akan membuka Klinik Kesehatan di masing-masing kecamatan. "Cita-cita kedepan kita akan kembagkan klinik kesehatan NU hingga ditingkat Majlis Wakil Cabang (MWC)," jelasnya.

Dalam periode kepengurusan 2015-2020 ketua Muslimat NU Kecamatan Randuagung dipegang oleh HJ. Zubaidah.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).

Dibuat Dari Bambu Muda

Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, Krecek Bung Kuliner Asli Lumajang Bertekstur Daging Empuk

Lumajang - Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali menorehkan kebanggaan di kancah nasional. Salah satu kuliner tradisional khasnya, Krecek Rebung, resmi ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia oleh Menteri Kebudayaan Republik Indonesia pada 16 November 2024. Pengakuan ini menjadi bukti keunikan dan kekayaan budaya lokal Lumajang yang terus dilestarikan.