Enak Wes Rek..!! Stasiun Kereta Api Klakah Kembali Beroperasi

Penulis : lumajangsatu.com -
Enak Wes Rek..!! Stasiun Kereta Api Klakah Kembali Beroperasi
Lumajang (lumajangsatu.com) - Setelah stasiun kereta api (KA) Jatiroto dibuka, PT KAI daops IX Jember kembali mengoperasikan stasiun Klakah di Lumajang. âPembukaan pengoperasian stasiun Klakah dihadiri oleh Muspika, Muspida dan juga DPRD Lumajang.

"Alhamdulillah mas, sejak tanggal 6 Mei 2015 stasiun Klakah kembali difungsikan lagi oleh daops IX Jember," ujar Dra. Hj. Nur Hidayati M.Si ketua Komisi A DPRD Lumajang saat mengikuti acara pembukaan, Rabu (06/05/2015).

DPRD berharap dengan stasiun Klakah kembali beroperasi bisa mendongkrak perekonomian warga Lumajang khususnya di daerah Klakah. Disamping itu, warga Lumajang atau warga Luar Lumajang yang ingin datang atau keluar Lumajang bisa langsung naik kereta dari Klakah atau Jatiroto.

"Pembukaan stasiun KA di Lumajang juga tidak lepas dari permintaan masyarakat yang merasa jauh ketika harus ke Tanggul bila ingin naik kereta," papar politisi NasDem itu.

Pembukaan kembali stasiun Klakah juga disambut baik oleh warga Lumajang. Pasalnya, jika ingin keluar Lumajang atau ada keluarga yang datang ke Lumajang bisa langsung turun di Lumajang.

"Enak wes mas, kalau stasiun Klakah sudah dibuka, kita tidak perlu ke Jember lagi untuk naik kereta," ujar Ashabul Kahfi salah seorang warga Pasirian.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Kerangka kisaran tahunan

Heboh, Penemuan Kerangka Manusia di Lahan Tebu Lumajang

Lumajang, (Lumajangsatu) - Penemuan kerangka manusia di area perkebunan tebu milik PG Jatiroto menggemparkan warga Desa Banyuputih, Kecamatan Jatiroto. Penemuan ini dilaporkan pertama kali oleh seorang petani yang tengah bekerja di lahan tersebut pada Rabu, (30/10/2024) Kapolsek Jatiroto, AKP Agus Sugiharto, saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan tersebut.