Puluhan Balon Udara Tanpa Api Hiasi Langit Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Puluhan Balon Udara Tanpa Api Hiasi Langit Lumajang

Lumajang(lumajangsatu.com)- Masih dalam suasana Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-70 tahun, Ratusan warga Desa Karanglo Kecamatan Kunir Lumajang terbangkan Puluhan Balon Udara tanpa api di lahan kosong desa setempat, Minggu (30/08/2015).

"Dalam rangka memeriahkan 70 Tahun Indonesia merdeka mas, makanya kami menggelar festival balon udara ini," ujar Abdul Rohim, Kepala Desa Karanglo saat ditanya sejumlah awak media.

Bedanya, balon udara yang ini tidak menggunakan sumbu dan api untuk menerbangkannya, mereka hanya menggunakan energi kepulan asap yang dimasukkan ke dalam balon lalu dilepas.

"Sengaja kami tidak pakai sumbu dan api mas, soalnya khawatir terjadi kebakaran jika terjatuh," tambahnya.

Sedikitnya 70 peserta lebih dari Rt, Rw dan sejumlah element masyarakat ikut serta berpartisipasi memeriahkan festival ini. "Saya dari RT 11 mas, ya semoga saja balonku yang menjadi pemenangnya," ungkap Sholihin salah satu peserta.

Sementara kriteria yang akan dijadikan patokan untuk menentukan pemenangnya yakni motif balon dan kesempurnaannya saat terbang ke langit. (Mad/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.