Selama 49 Tahun, Warga Condro Pakai Nama TUHAN

Penulis : lumajangsatu.com -
Selama 49 Tahun, Warga Condro Pakai Nama TUHAN

Lumajang(lumajangsatu.com) - Penggunaan nama "TUHAN", ternyata tidak hanya terjadi di warga di Banyuwangi. Di Lumajang, ada Nama Tuhan yakni warga Dusun Gentengan RT 06/ RW 07 Desa Condro Kecamatan Pasirian.

Pemilik nama Tuhan mengaku, namanya diberikan oleh kedua orang tuanya. Bahkan, dirinya tak menyangka nama Tuhan di permasalahan dan diramaikan di media massa.

"Kalau saya sih, biasa saja," saat dihubungi wartawan.

Nama Tuhan juga ada di KTP dan di Katu Keluarga (KK). Tuhan juga memiliki dua orang anak dan sudah memiliki satu cucu. "Anak pertama saya sudah menikah dan yang kedua masih belum," jelansya.

Tuhan asal Desa Condro Kecamatan pasirian memiliki pekerjaan sebagai pembuat batu bata merah. "Ya kerja batu bata mas," terang suami dari Ayem(49).

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil tidak mengetahui mengenai ada warga Lumajang ada yang menggunakan nama dengan kata "TUHAN". "Saya tidak tahu mas," ungkap Sekretaris Dispenduk Capil, Edy Hozaini saat dihubungi wartawan. (ls/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.