Pengawai PG Jatiroto Curi Motor Teman Kerja, Akhirnya Masuk Sel

Penulis : lumajangsatu.com -
Pengawai PG Jatiroto Curi Motor Teman Kerja, Akhirnya Masuk Sel

Jatiroto (lumajangsatu.com) - Entah apa yang dipikirkan oleh, Muhammad Abdul Rohim (25) warga Desa Tanggul Wetan Kecamatan Tagung yang nekat mencuri motor rekan kerjanya di Pabrik Gula Jatiroto. Dia nekat mencuri motor Honda Vario rekannya yang diparkir halaman PG Jatiroto.

Aksi pelaku diketahui oleh para pekerja PG dan dilaporkan ke polisi. Pasalnya, saat korban hendak pulang, mengetahui motornya raib.

Polisi Jatiroto yang mendapat laporan ada motor Hilang di Halaman Parkir PG Jatiroto langsung bergerak. Ternyata, ada sejumlah informasi, Rohim diketahui yang mencuri. "Kemudian petugas sudah mengumpulkan bukti dan keterangan saksi, menangkap pelaku saat masuk ke kerja," kata Kasubag HUmas Polres Lumajang, Ipda Gatot Budi Hartono di Mapolres, Minggu(21/02).

Masih kata dia, pelaku mengakui perbuatanya dan menyimpan motor rekannya di stasiun kereta api Tanggul. Kemudian, pelaku dikeler untuk mengambil motor dan langsung dijebloskan dalam sel tahanan Mapolsek. "Di dijerat pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dan ancaman kurungan 5 tahun, karena menggunakan kunci palsu,"paparnya.(ls/red)

 

Editor : Redaksi

Hindari Berita Hoax

Diskominfo Ajak Warga Selektif Terima Informasi Jelang Pilkada Lumajang 2024

Lumajang - Seluruh masyarakat Kabupaten Lumajang, diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menerima dan menyebarluaskan informasi. Terutama menjelang Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Lumajang 2024, semakin banyak informasi yang tidak jelas sumbernya dan bisa disebut sebagai informasi hoax. Di era digitalisasi seperti sekarang ini, berita Hoaks masih menjadi persoalan serius.

Lewat Kegiatan UKW

DPRD Lumajang Siap Support Peningkatan Kapasitas dan Profesionalitas Wartawan

Lumajang - DPRD Kabupaten Lumajang memberikan dukungan penuh atas peningkatan kapasitas dan profesionalitas wartawan di Lumajang. Hal itu terlihat dari pemberian bantuan dana hibah untuk Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lumajang lewat Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) untuk kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Kegiatan UKW bekerjasama dengan Unitomo sebagai lembaga pengujinya.