Hari Raya Ketupat, Kunjungan Wisatawan ke TPI Tempursari Menurun

Penulis : lumajangsatu.com -
Hari Raya Ketupat, Kunjungan Wisatawan ke TPI Tempursari Menurun

Lumajang (lumajangsatu.com) - Akses yang cukup sulit karena jalan Pasirian-Tempursari wateu Gedek putus dan jalan Lebah Harjo-Malang longsor berakibat pada TPI Tempursari. Saat hari raya ke tujuh (hari raya ketupat) tingkat kunjungan menurun drastis.

"Kalau dibanding lebaran tahun lalu kunjungan wisatwan sangat menurun drastis mas," ujar Nur Kholis, salah seorang pengelola TPI Tempursari, Kamis (14/07/2016).

Saat ini, tingkat kunjungan setiap hari hanya berkisar 30-400 orang saja. Pada hari yang sama pada lebaran tahun 2015 tingkat kujungan bisa mencapai 1000-1500 orang.

"Semoaga jalan yang dibangun dari Pronojiwo-Tempursari bisa cepat selesai dan jalan Pasirian-Lumajang juga bisa dilalui roda empat lagi," terangnya.

Pemerintah Kabupaten Lumajang juga sudah menyiapkan beberapa altenatif dalam mengtasi persolan jalan Tempursari. Namun, saat hari raya langkah penangan jangka menegah belum bisa dilakukan karena masih menunggu kajian dari pergurun tinggi.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Prestasi Membanggakan

Ponpes Darun Najah Lumajang Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat Tingkat Jatim 2024

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali mengukir prestasi membanggakan melalui Pondok Pesantren Darun Najah yang meraih Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat IKI PESAT Jatim Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2024. Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur dan Kepala Dinas Kesehatan Jawa Timur pada peringatan Hari Kesehatan Nasional Jawa Timur, yang digelar pada Kamis (21/11/2024).

Pelaku Pembacokan Berhasil Diringkus

Polres Lumajang Dalami Motif Pembunuhan di Kebun Tebu Ranuyoso Lumajang

Lumajang - Tidak sampai 12 jam, Polres Lumajang berhasil meringkus meringkus pelaku pembunuhan terhadap Munaryo (48) yang terjadi di kebun tebu desa Wates Wetan, kecamatan Ranuyoso, pada Senin (25/11/2024). Pelaku yang berinisial SHR (36) ditangkap tanpa perlawanan di rumahnya di desa Penawungan Kecamatan Ranuyoso. Polisi masih mendalami aksi pembunuhan tersebut.

Berasal dari 6 Kasus Narkoba dalam 14 Hari

Berbahaya, Polres Lumajang Ungkap Puluhan Ribu Butir Pil Anjing

Lumajang - Peredaran Narkoba dan obat keras berbahaya (Okerbaya) menjadi musuh bersama. Peredaran obat berbahaya tersebut tidak hanya wilayah perkotaan, tetapi juga sudah masuk ke pedesaan dengan menyasar anak muda dan juga anak-anak sekolah. Dalam upaya memberantas peredaran narkoba, Polres Lumajang berhasil mengungkap enam kasus penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang jenis Okerbaya dalam kurun waktu 14 hari, terhitung sejak tanggal 5 hingga 19 November 2024.