Ziarah Makam Situs Biting, Bupati Akan Bangun Pintu Gerbang dan Pendopo Besar

Penulis : lumajangsatu.com -
Ziarah Makam Situs Biting, Bupati Akan Bangun Pintu Gerbang dan Pendopo Besar

Lumajang (lumajangsatu.com) - Bupati As'at Malik, Forkpimda dan para kepada SKPD melakukan ziarah makam Situs Biting. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi Lumajang (Harjalu) ke-761 tahun yang digelar setiap tanggal 14 Desemeber.

"Ini adalah kegiatan rutin yang digelar setiap tahun jelang puncak Harjalu, karean Situs Biting merupakan pusat kebesaaraan Lumajang saat masa kerajaan Lamjang Tigang Juru," ujar Bupati As'at Malik, Rabu (14/12/2016).

Bupati meminta pihak desa melakukan koordinasi dengan Kecamatan dan Pemerintah Daerah untuk membangun makam Situs Biting. Nantinya, makan Situs Biting akan diberi pintu gerbang, tempat parkir pengunjung dan pendopo terbuka.

"Kita minta nanti ada pintu gerbangnya, ada pagarnya dan uala terbuka untuk para pengunjung. Saya minta pak Kades kordinasi dengan pak Camat dan Pemerintah Daerah," pintanya.

Faisal Rizal, Kades Kutorenon menguncapkan terima kasih kepada Bupati karena mendengarkan aspirasi dari warga Desa Biting. Nantinya, tanah depan makan akan dibuat parkir dan aula terbuka seteleh ada tanah tukar guling sebagai ganti tempat untuk pemakanan warga Dusun Biting.

"Kami berterima kasih kepada pak Bupati. Dan kita diminta untuk menggambar pintu gerbang dan joglo besar sebagai aula bagi para pengunjung Situs Biting," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Pelaku Pembacokan Berhasil Diringkus

Polres Lumajang Dalami Motif Pembunuhan di Kebun Tebu Ranuyoso Lumajang

Lumajang - Tidak sampai 12 jam, Polres Lumajang berhasil meringkus meringkus pelaku pembunuhan terhadap Munaryo (48) yang terjadi di kebun tebu desa Wates Wetan, kecamatan Ranuyoso, pada Senin (25/11/2024). Pelaku yang berinisial SHR (36) ditangkap tanpa perlawanan di rumahnya di desa Penawungan Kecamatan Ranuyoso. Polisi masih mendalami aksi pembunuhan tersebut.

Berasal dari 6 Kasus Narkoba dalam 14 Hari

Berbahaya, Polres Lumajang Ungkap Puluhan Ribu Butir Pil Anjing

Lumajang - Peredaran Narkoba dan obat keras berbahaya (Okerbaya) menjadi musuh bersama. Peredaran obat berbahaya tersebut tidak hanya wilayah perkotaan, tetapi juga sudah masuk ke pedesaan dengan menyasar anak muda dan juga anak-anak sekolah. Dalam upaya memberantas peredaran narkoba, Polres Lumajang berhasil mengungkap enam kasus penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang jenis Okerbaya dalam kurun waktu 14 hari, terhitung sejak tanggal 5 hingga 19 November 2024.