Cari Eceng Gondok, Dua Warga Wotgalih Tenggelam di Muara Sungai

Penulis : lumajangsatu.com -
Cari Eceng Gondok, Dua Warga Wotgalih Tenggelam di Muara Sungai
Mayat korban saat dilakukan evakuasi

Lumajang (lumajangsatu.com) - Dua warga Desa Wotgalih meninggal karena tenggelam di muara sunagai (pancer). Saat itu, kedua korban bersama 2 temannya lagi berangkat ke muara untuk mencari tumbuhan eceng gondok (bengok).

Sekitar jam 05.30 wib, 4 korban mencari eceng gondok, namun tidak menyadari bahwa lokasi pencarian kondisi sungainya sangat dalam dengan arus yang deras. Saat itulah, ketiga korban terbawa arus, dan satu orang berhasil menyelamatkan satu korban, namun dua temannya sudah tenggelam.

"Ada 4 orang, namun dua selamat dan dua lainnya tenggelam dan ditemukan dalam kondisi sudah meninggal," ujar Adiarto, Komandan Tim Respon Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (TRC-BPBD) Kabupaten Lumajang, Kamis (15/03/2018).

kedua korban adalah Sani (32) dan Siti (19) warga Dusun Talsewu Desa Wotgalih Kecamatan Yosowilangun. Mayat korban langsung dilakukan evakusi dan dibawa kerumah duka untuk dikebumikan.

BPBD selalu menghimbau warga yang bekerja di aliran sungai untuk selalu waspada. Pastikan lokasi yang akan dituju aman, agar tidak mengakibatkan korban jiwa lagi.

"Evakusi tidak mengalami kendala karena korban selamat tahu dimana lokasi temannya tenggelam. Kita selalu menghimbau warga selalu waspada dan hati-hati," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi