Jelang Perayaan Nyepi Umat Hindu

Inilah Rute dan Jalur Alternatif saat Pawal Ogoh-Ogoh di Senduro - Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Inilah Rute dan Jalur Alternatif  saat Pawal Ogoh-Ogoh di Senduro - Lumajang
Salah Satu Ogoh-Ogoh yang akan di arak oleh Umat Hindu Senduro Lumajang jelang perayaan Hari Raya Nyepi. ( foto polres for lumajangsatu.com)

Senduro (lumajangsatu.,com) - Hari yang sangat ditunggu bagi umat Hindu di dunia ada dalah perayaan Nyepi, yang selalu dirayakan setiap Tahun Baru Saka. Meskipun dikatakan perayaan, namun ibadah ini jauh dari hingar bingar keramaian.

Sesuai dengan kata Nyepi atau dapat diartikan menepi, umat Hindu diharuskan menepi serta tak melakukan aktifitas selama satu hari.

Nanti malam sekitar pukul 17.00 sampai 23.00 akan diadakan pawai ogoh ogoh di Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang tepatnya di depan jalan raya Senduro.  Untuk mengatasi kepadatan arus lalu lintas, Satlantas Polres Lumajang mengalihkan arus lalin yg menuju senduro melalui beberapa jalur alternatif dan harus menutup beberapa jalur sebagai berikut : 

  1.  kandang tepus dan seterusnya. Jalur dialihkan melalui jalan Desa pandansari (pintu masuk melalui hutan jati).
  2. untuk menuju arah pasru jambe dan sekitarnya jalur seperti biasa tidak bisa karena kena imbas acara pawai ogoh ogoh.
  3. .arah ranupane dan sebaliknya silakan hindari melintas jalan raya senduro mulai pukul.17.00 wib s/d acara pawai ogoh2 selesai 23.00.wib.

Kapolres Lumajang AKBP DR Muhammad Arsal Sahban SH SIK MM MH mengatakan, dirinya akan turut mensukseskan pawai ogoh-ogoh yang merupakan kegiatan rutin tiap tahun dari umat Hindu di Lumajang. Agar kegiatan tersebut dapat berjalan lancar, petugas  melakukan penutupan jalan dan pengalihan arus lalulintas agar acara pawai tersebut dapat berjalan secara maksimal.

"Semoga kegiatan pawa ogoh-ogoh berjalan lancar dan aman, ujar Arsal.

Kasat Lantas I Geda Putu Giri SH juga menambahkan, Demi kelancaran dan kenyamanan acara dimohon kepada masyarakat pengguna motor dan mobil agar taati peraturan lalu lintas. " Mohon ikuti jalur alternatif yang sudah kami tentukan agar pelaksanaan pawai ogoh ogoh dapat berjalan lancar," terang Giri. (res/ls/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.