kasturi-rajang-lumajang

Pertanian Lumajang

Kasturi Rajang Lumajang Termahal Kedua Setelah Tembakau Madura

Lumajang (lumajangsatu.com) - Kabupaten Lumajang dengan geografis pegunungan dan dataran rendah ternyata juga menjadi penghasil tembakau. Bahkan, untuk jenis tembakau rajang Kasturi, harganya di Jawa Timur termahal kedua setelah tembakau rajang asal Madura.Dwi Wahyono, Ketua Ikatan Petani Tembakau Indonesia (APTI) Kabupaten Lumajang menyatakan, meski tidak sebanyak Burley, namun Kasturi rajang harganya cukup mahal. Tahun 2018, harga Kasturi rajang dengan kualitas bagus atau top grade mencapai 47 ribu per-kg dan terendah sampai 20 ribu per-kg.