Lumajang (lumajangsatu.com) - Semeru FC Lumajang yang segera mengarungi Kompetisi Liga 3 Nasional. Panitian Pelaksana (Panpel) melakukan rapat di kantor Assosiasi PSSI Lumajang di Stadion Barat, Kamis (3/10/2019) malam.
Rapat membahas persiapakan sebagai tuan rumah Semeru FC melawan Persegres Gresik, Minggu (6/10/2019) lusa. Kesiapan yang dilakukan dengan melengkapi stadion standar perlengkapan untuk liga 3 Nasional.
Baca juga: Polres Lumajang Kerahkan 1.650 Personel Amankan Pemungutan Suara Pilkada 2024
"Malam ini rapat, untuk persiapan," kata Manajer Semeru FC, Gathan Thoriq.
Masih kata, persiapan dilakukan dengan menyiapkan perlengkapan di kamar ganti pemain, serta atribut pertandingan. Selain itu, kesiapan panpel dalam menggunakan tribun sisi Timur.
Baca juga: Pekerja Irigasi di Lumajang Tewas Kesambar Petir
"Kita koordinasikan pada masing-masing tanggung jawab panpel, mulai dari pengamanan, pertandingan, serta pengawalan perangkat pertandingan," jelasnya.
Ketua Panpel Semeru FC, Heri mengaku persiapan terus dilakukan, agar pertandingan berjalan baik. Lumajang sebagai tuan rumah harus bisa memberikan kenyamanan pada tim tamu.
Baca juga: Masuk Hari Tenang Pilkada, Alat Peraga Kampanye di Lumajang Langsung Dibersihkan
"Mulai perijinan dan perlengkapan lainya," terang pria asal Randuagung itu. (ls/red)
Editor : Redaksi