Lumajang (lumajangsatu.com) - Sudah lama Puncak B29 menjadi destinasi wisata unggulan Kabupaten Lumajang. Panorama yang menawarkan keindahan hamparan awan diatas menjadi daya tarik para wisatawan.
Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, M.ML., yang mengajak serta Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol. Inf. Achmad Fauzi, S.E., dan Kapolres Lumajang, AKBP. DR. Arsal Sahban, SH, SIK, MM, M.H., melakukan peninjauan terhadap tempat wisata yang sering disebut dengan Negeri di Atas Awan tersebut, Selasa (29/10/2019).
Baca juga: Cak Thoriq Ingin Sekali Hadiri Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Lumajang Terpilih, Tapi ?
Kunjungan Bupati kali ini, selain untuk melihat keindahan panorama puncak B29 juga untuk meninjau akses jalan yang saat ini sedang dilakukan perbaikan. Bupati saat ini sedang berupaya keras untuk memajukan potensi wisata di Kabupaten Lumajang, salah satunya dengan pembangunan infrastruktur yang bisa mendukung kenyamanan para wisatawan.
Baca juga: Dua Paslon Saling Klaim Menang Pilbup Lumajang, Ini Kata KPU Lumajang
Menurut Bupati yang kerab disapa Cak Thoriq itu, Puncak B29 salah satu wisata yang sudah memiliki daya tarik tinggi. Para wisatawan yang datang dipagi hari sekitar pukul 04.30 WIB akan disuguhi pemandangan tumpahan awan diantara bukit-bukit tinggi serta pemandangan terbitnya matahari sunrise.
Baca juga: Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning
"Sebuah destinasi wisata yang sangat luar biasa, kita akan menantikan terbitnya matahari, kita bisa melihat awan yang ada dibawah kita," ujarnya. (hms/ls/red)
Editor : Redaksi