Lumajang (lumajangsatu.com) - Bertandang ke Kandang Kebo Giras. Semeru FC mewaspadai kebangkitan Persegres Gresik yang kini diakusisi oleh supporternya Ultras.
Pasalnya, tekanan dan dukungan dari Gresik Fans akan lebih nyaring di Stadion Joko Samudro, Minggu (10/11/2019). Apalagi, 4 laga sisa mantan tim Liga 1 akan dijadikan bahan come back.
Baca juga: Kawasan Pertanian Bawang Merah di Lumajang Terus Diperluas Lewat Intervensi DBHCHT
"Kami jelas harus bermain lepas dan terus memberikan tekanan ke pertahanan lawan," kata Manajer Semeru Fc, Gathan Thoriq saat dihubungi lumajangsatu.com, Sabtu (9/11/2019).
Baca juga: Buruh Tani Tembakau Akan Terima BLT DBHCHT Tahun 2024
The Lava tidak akan menjadikan laga perdana dengan kemenangan 4-0 di Lumajang jadi patokan. Pasalnya, Persegres jauh lebih baik dan kerjasama tim sudah terbentuk.
"Skuad The Lava jangan jumaya, tetap fight untuk memuluskan lolos ke babak Liga 3 Nasional," ungkap pria yang juga liverpulldian itu.
Baca juga: Banyak Bantuan Diberikan Bagi Petani Tembakau Lumajang dari DBHCHT
Dibaba penyisihan putaran pertama, Semeru FC mampu menang 3 laga dan sekali seri. Mengantongi 10 poin memimpin Klasemen Grup C pra penyisihan Liga 3. (ls/red)
Editor : Redaksi