Lumajang - Pencurian kerbau milik warga Kelurahan Rogotrunan Kecamatan Lumajang bikin geger. Selain mencuri, pelaku diduga menyembelih kerbau serta meninggalkan tulang-belulang, jeroan, dan kepalanya.
Kerbau tersebut diketahui warga dalam kondisi tidak utuh dan berlumuran darah. Menurut Sudin (50) mengatakan bahwa kerbau miliknya telah hamil dan setiap harinya berada di ladang tersebut tidak pernah dibawah pulang.
Baca juga: Pemandian Alam Selokambang Lumajang Cocok Isi Libur Sekolah dan Akhir Pekan
"Kami mengecek hanya sewaktu-waktu saja tapi hari ini malah dicuri oleh pelaku dan parahnya lagi dagingnya diambil" kata Sudin Kamis, (15/9/2022).
Diduga pencurian tersebut dilakukan dini hari. Pasalnya, pada malam harinya kerbau tersebut masih ada.
Dia menduga pelaku pencuri kerbaunya tersebut dan menjual dagingnya ke pasar daging. Sehingga yang diambil adalah bagian-bagian yang laku untuk dijual.
"Kemungkinan dijual ke pasar daging," sangkanya.
Baca juga: Dinas Pariwisata Akan Terus Jadikan Selokambang Wisata Pemandian Alam Unggulan Lumajang
Sedangkan Kapolsek Kota Iptu Andhi Indra Septa membenarkan kejadian tersebut dan sedang mencari tau pelakunya. "Dari dulu disekitar sini tidak ada kejadian seperti ini, doakan kami agar bisa mengungkap pelakunya" tutup Andhi (Ind/red).
Baca juga: Jalan Penghubung Pasirian-Tempursari Lumajang Sudah Dua Kali Putus Diterjang Ombak
Editor : Redaksi