Lumajang - Tim Kecamatan Lumajang behasil membekuk Jatiroto dengan skor telak 4-1 laga Final Sepak Bola U-20 Piala Bupati Lumajang Stadion Semeru, Sabtu (26/11/2022). Piala bai sang juara langsung diserahkan orang nomer satu di kaki Gunung Semeru, Bupati Lumajang, Thoriqul Haq yang akrab disapa Cak Thoriq.
Untuk Juara 3 diraih ole Tim Mitra Buana FC Randuagung usai mengandaskan perlawanan Kecamatan Kunir dengan skor tipis 2-1. Piala Bupati U-20 ini adalah turnamen menyambur Har Jadi Lumajang ke 767 Tahun
Baca juga: Thoriq-Fika dan Indah-Yudha Saling Klaim Kemenangan Pilkada Lumajang 2024
Bupati Lumajang, Thoriqul Haq (Cak Thoriq) mengungkapkan, bahwa turnamen tersebut, merupakan ajang kompetisi bagi para tim sepak bola yang berasal dari masing-masing Kecamatan.
Menurutnya, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk Penjaringan Persiapan Atlet Pekan Olahraga Provinsi (Porprov).
Baca juga: Ponpes Darun Najah Lumajang Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat Tingkat Jatim 2024
"Kegiatan ini mempertemukan mereka semua (pemain sepak bola, red) untuk berkompetisi ditingkat kabupaten, dan malam ini final yang kita saksikan, itu adalah anak-anak kita," ungkapnya.
Cak Thoriq berharap, dengan terselenggarakannya turnamen tersebut, nantinya akan muncul bibit-bibit atlet sepak bola yang berpotensi membawa nama harum kota pisang.
Baca juga: Pemkab Lumajang Hapus Sanksi Denda Administrasi 6 Pajak Daerah, Catat Waktunya
"Jadi ini merupakan atlet-atlet sepak bola yang nantinya akan membanggakan Kabupaten Lumajang," ujarnya.
Adapun tim-tim yang menduduki juara tiga dan empat, diantaranya Kecamatan Randuagung sukses menempati posisi tiga, dan Kecamatan Kunir sukses menempati posisi empat. (komin/har/red)
Editor : Redaksi