Sering Menang Kerapan, Harga Kelinci Tembus Harga Jutaan Rupiah

lumajangsatu.com

Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang

Lumajang(lumajangsatu.com)- Harga jual Kelinci atau Terwilu sejatinya tidaklah mahal, untuk jenis biasa hewan kecil dengan telinga panjang ini berkisar Rp.35.000 sampai Rp.50.000 per ekor, untuk kelinci hias berkisar Rp.150.000 sampai Rp.250.000 per ekor. Namun jangan kaget jika harga kelinci balap ini dapat menembus harga fantastis.

"Kelinci saya ini pernah ditawar Rp.3.000.000 mas," papar Heri pemilik kelinci Piring Terbang yang memegang piala kabupaten 3 kali berturut-turut saat ditanya sejumlah wartawan diarena Kerapan Kelinci Desa Ranubedali Kecamatan Ranuyoso Lumajang, Minggu (26/04/2015).

Hal senada juga diungkapkan oleh Mukhlis salah satu panitia lomba, menurutnya kerapan kelinci ini sengaja digelar oleh ratusan peternak kelinci  di Lumajang untuk mendongkrak harga jual kelinci dipasaran.

"Selain untuk ajang silaturrahmi, kerapan kelinci ini juga bertujuan untuk mendongkrak harga jual kelinci mas," katanya Mukhlis. (Mad/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru