Lumajang (lumajangsatu.com) - Musibah perahu karam terjadi di pantai Wotgalih Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang, Kamis (27/08/2015) jam 04.50 wib. Dari lima nalayan yang berada dalam perahu itu, satu berhasil selamat dan empat lainnya masih hilang.
"Iya tadi pagi ada perahu karam milik Rohim warga Puger Wetan-Mandaran," ujar Hendro Wahyono Kabid Penanggulangan, Kesiapsiagaan dan Logistik (PKL) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang.
Baca juga: Waduh, Dua Warga Desa Tegalrandu Lumajang Terlibat Carok
Diduga, karena perahu terlalu minggir akhirnya lambung perahu dihantam ombak besar dan terbalik. Empat korban hilang atas nama Atim, Armo, Sutik dan Lehan, sedangkan korban selamat bernama Mis.
Baca juga: Penemuan Mayat di Jembatan Sungai Sriti Pronojiwo Lumajang Diduga Bunuh Diri
"Satu selamat mas dan melapor kepada petugas dan empat lainnya hingga kini belum ditemukan," paparnya.
Baca juga: Shodiq Diduga Pelaku Curanmor Babak Belur Dihajar Massa Lumajang
BPBD, TNI, Polri dan juga relawan Rumah Aspirasi Bang Poer (Muhammad Nur Purnamasidi anggota DPR RI frkasi Golkar) difisi BPBD juga ikut melakukan evakuasi perahu malang itu. "Kita diperintahkan langsung oleh Bang Poer untuk melakukan evakuasi dan bergabung dengan BPBD Lumajang mas," ujar Azizah relawan Rumah Aspirasi Bang Poer.(Yd/red)
Editor : Redaksi