Siaga Level 3 Wisatawan Ke Bromo Ditutup, Pendakian Semeru Tetap Dibuka

lumajangsatu.com

Lumajang (lumajangsatu.com) - Jelang tutup tahun 2015 gunung Bromo di Kabupaten Probolinggo naik status. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyebut status Bromo naik dari level 2 waspada ke level 3 siaga.

"Iya mas, tadi siang PVMBG menginformasikan peningktan status Bromo dari waspada ke siaga," ujar Ayu Dewi Utari kepala Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) dalam rilis resminya, Jum'at (04/12/2015).

Baca juga: Waduh, Dua Warga Desa Tegalrandu Lumajang Terlibat Carok

TNBTS langsung mengambil langkah dengan penutupan aktivitas wisatawan di kawasan Caldera (laut pasir, kawan dan savana). Sedangkan bagi wisatawan yang ingin melihat sunrise masih bisa melihat dari penanjakan, bukit cinta dan bukit setya.

Baca juga: Penemuan Mayat di Jembatan Sungai Sriti Pronojiwo Lumajang Diduga Bunuh Diri

"Pintu masuk ke Bromo dibuka dari arah Wonokitri Kabupaten Pasuruan," terangnya.

Baca juga: Shodiq Diduga Pelaku Curanmor Babak Belur Dihajar Massa Lumajang

Sedangkan untuk pendakian gunung Semeru TNBTS masih tetap membuka karena tidak ada peningkatan status. Namun, pendaki tetap diminta waspada dan petugas TNBTS terus disiagkan. "Semeru tetap kita buka mas," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru