Malam Valentines Day, Polsek, Koramil dan Banser NU Tempursari Sweeping Pantai TPI dan Watu Godeg

lumajangsatu.com

Lumajang (lumajangsatu.com) - Antisipasi peringatan velentine's day Polsek, Koranil dan anggota Banser Ansor NU Tempursari menggelar sweeping. Tim dibagi menjadi dua regu, sebagian menuju pantai TPI dan pantai Watu Godek dan berkeliling lokasi-lokasi tempat berkumpulnya anak muda.

"Kita dari Banser NU, Polsek dan Koramil Tempursari melakukan sweeping antisipasi peringatan valentine's day yang disalah gunakan," ujar Imam Muzanai anggota Banser NU Kecamatan Tempursari, Sabtu (12/02/2016).

Baca juga: Masuk Hari Tenang Pilkada, Alat Peraga Kampanye di Lumajang Langsung Dibersihkan

Saat melakukan sweeping tim gabungan banyak menghalau muda-mudi yang akan datang ke TPI dan Watu Godek. Peringatan valentine's day di Tempusari tidak boleh disalah gunakan apalagi sampai terjadi kemaksiatan seperti seks bebas.

Baca juga: Denny Caknan Sukses Menghibur Pendukung Paslon 02 Indah-Yudha di Stadion Semeru Lumajang

"Ini adalah antisipasi valentine's day yang bertepatan dengan hari Minggu agar tidak dijadikan ajang kemaksiatan, jadi tadi kita halau muda-mudi yang hendak ke pantai," paparnya.

Pihak sekolah juga telah mengirimkan surat kepada orang tua siswa agar ikut melakukan pengawasan. Valentine's day tidak boleh dijadikan ajang yang membuat moral kaum muda menjadi rusak dengan kegiatan yang bertentangan dengan norma-norma agama.

Baca juga: Gus Rivqy DPR RI PKB Tekankan Pentingnya Jaga Keharmonisan Sosial Masyarakat Lumajang

"Pihak sekolah juga mengirmkan surat kepada wali murid agar ikut melakukan pengawasan sehingga valentine's day tidak dijadikan ajang maksiat," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru