Lumajang(lumajangsatu.com)- Kematian Samo (60) Warga dusun darungan Desa Kebonan Kecamatan Klakah Lumajang harus didatang sejumlah aparat kepolisian Resort Lumajang, setelah gantung diri di atas pohon jati area perkebunan desa setempat, Minggu (28/02/16).
Belum diketahui pasti motif gantung diri itu, sejumlah warga menduga korban nekat gantung diri lantaran stres yang dideritanya sejak beberapa tahun yang lalu.
Baca juga: Masuk Hari Tenang Pilkada, Alat Peraga Kampanye di Lumajang Langsung Dibersihkan
"Gak tahu mas, tapi akhir-akhir ini ia sering keluar rumah tanpa pamit karena stres," ujar Subagio, salah warga setempat saat ditanya lumajangsatu.com.
Baca juga: Denny Caknan Sukses Menghibur Pendukung Paslon 02 Indah-Yudha di Stadion Semeru Lumajang
Korban diketahui hilang dari rumahnya sejak sabtu malam, hingga akhirnya korban ditemukan tewas bergelantungan di atas pohon jati dengan kondisi leher terikat tali.
"Malamnya itu pergi dari rumahnya dan tidak kembali sampai ia ditemukan gantung diri mas," tambahnya.
Baca juga: Gus Rivqy DPR RI PKB Tekankan Pentingnya Jaga Keharmonisan Sosial Masyarakat Lumajang
Sementara itu, jasad korban langsung dimakamkan di tempat pemakaman umum desa setempat, setelah pihak keluarga menolak untuk dilakukan otopsi. (Mad/red)
Editor : Redaksi