Tolak UU MD3, Demo Mahasiswa Depan DPRD Lumajang Ricuh

lumajangsatu.com
Mahasiswa demo tolah UU MD3 di DPRD Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) - Ratusan Mahasiswa menggelar aksi demo di depan gedung DPRD Lumajang. Mahasiswa yang berasal dari PMII, GMNI dan HMI, menolak pengesahan Undang-Undang MPR, DPR, DPRD dan DPD (UU MD3).

Jalannya aksi sempat memanas dan terjadi aksi dorong antara mahasiswa dan polisi serta Satpol PP. Setelah puas melakukan aksi dan menyatakan mosi tidak percaya kepada DPRD, ratusan mahasiswa membubarkan diri.

Syahawal Ali, juru bicara dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Lumajang menyatakan aksi ingin mengajak DPRD Lumajang menolak UU MD3. Aturan tersebut dianggap hanya menguntungkan dewan dan merugikan masyarakat.

"Kita dengan tegas menolak UU MD3 yang telah disahkan oleh DPR, karena merugikan rakyat," ujar Syhwal, Senin (19/02/2018).

UU MD3 dianggap akan membungkam ruang kritik masyarakat kepada wakil rakyatnya. Telrbih lagi, dari sejumlah hasil survey, DPR masuk dalam katgori lembaga dengan nilai kinerja dan tingkat kepercayaan paling rendah.

"Undang-Undang MD3 akan membungkam ruang kritik masyarakat kepada wakilnya. Oleh sebab itu, mahasiswa tegas menolak aturan sewenang-wenang ini," pungkasnya.(Yd/red)

Baca juga: Kuy, Merapat Asyiknya Ngopi di Padang Savana Pandanwangi Lumajang

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru