Bahaya Narkoba

Wahyudi Bobol Toko Ponsel Pasirian Kondisi Mabuk Alkohol 70%

lumajangsatu.com
Wahyudi saat membobol Toko Ponsel "Rama Cell" dalam kondisi mabuk.

Pasirian (lumajangsatu.com) -  Proses rekontruksi pembobol Toko Ponsel "Rama Cell" di Desa/Kecamatan Pasirian. Kapolres Lumajang, AKBP Arsal Sahban dikagetkan pengakuan dari Wahyudi, tersangka pembobol tokoh, sebelum beraksi menengak minuman keras.

"Sebelum melakukan aksinya, pelaku minum miras lokal oplosan yang dikenal dengan istilah MILO di lumajang," ungkap Arsal.

Baca juga: Astagfirullah! Putus Cinta 7 Bocah Lumajang Malah Pesta Miras

Masih kata dia, pelaku minum miras dari campuran alkohol 70 ngan kuku bima 3 sachet. minuman inilah yang membuat akal sehatnya hilang dan ketakutannya pun hilang.

Baca juga: 49 Botol Arak Putih Disita dari Penjual Yosowilangun Lor Lumajang

"Jadi untuk memberikan keberanian, dia mabuk dulu, Astafirullah," ujar Arsal kembali.

Kapolres mengajak masyarakat untuk menegur pemuda yang minum-minuman dikampungnya. Pasalnya, kegiatan minuman keras bisa berdampak negatig dalam perilaku, apalagi tidak memiliki pekerjaan.

Baca juga: Tim Cobra Temukan Miras Merk Vodka Disimpan di Bak Sampah Toko Wahyu

"Saya sudah memerintahkan Kasat Reskoba untuk intensif soal miras dan narkoba," paparnya. (ls/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru