Author : Redaksi

Satresnarkoba Polres Lumajang

Ingin Cepat Kaya, Bapak-bapak Nekat Jualan Pil Koplo di Lumajang

Lumajang- Satuan Reserse Narkoba Polres Lumajang berhasil meringkus dua tersangka pengedar pil logo Y, Kedua tersangka berinisial YBT (31) warga Desa Bedayu Kecamatan Senduro dan HT (49) warga Desa Purwosono, Kecamatan Sumbersuko. Keduanya mengaku dari hasil jualan memiliki keuntungan besar, jadi tak heran jika dari usaha haram tersebut berkeinginan untuk cepat kaya raya.

Polres Lumajang

Polres Terjunkan Tim Jos Presisi, Patroli Malam Pastikan Lumajang Aman

Lumajang-Tim Jos Presisi Polres Lumajang terus melaksanakan patroli malam hari antisipasi kriminalitas diwilayah hukum Polres Lumajang. Kali ini tim Jos Presisi dipimpin Ka-Tim Jos Presisi Polres Lumajang Ipda Novandi Helda melakukan patroli di wilayah selatan diantaranya Jalan Demokrasi, Desa Lempeni, Kecamatan Tempeh, Desa Condro dan Desa Selok Awar-Awar, Kecamatan Pasirian.

Hikmah Kehidupan

Amar Ma'ruf Nahi Mungkar Dengan Cara Yang Ma'ruf

Lumajang - Salah satu ciri-ciri generasi terbaik melakukan amar ma'ruf dan nahi mungkar, mengajak perbuatan yang baik, baik sifatnya ritual maupun sosial, mengajak masyarakat agar beriman dan bertakwa kepada Allah subhanahu wa ta'ala, mengajak masyarakat melaksanakan shalat lima waktu dengan baik dan sempurna, mengajak masyarakat supaya berrzikir kepada Allah dengan khusyuk, dan diwaktu yang sama mengajak manusia agar jujur dalam perbuatan dan perkataan, amanah dalam melaksanakan tugas dan kewajiban, menegakkan kebenaran dan keadilan semata-mata merupakan ridho Allah dan berinfak dan bersedekah kepada fakir miskin.

Cak Thoriq Lumajang Cek Langsung Jalan Rusak di Tanami Pisang

Lumajangsatu.com - Bupati Lumajang, Thoriqul Haq meninjau langsung lokasi jalan rusak di Klakah dan Pasrujmabe. Hal ini sepertinya terkait seringnya masyarakat mengunggah foto dan video jalan rusak di tanaman pisang.   Pantaun lumajangsatu.com di akun Facebook orang nomer satu Lumajang @Thoriqul Haq membuat status yang berisikan tulisan sebagai berikut :   Musim hujan adalah siklus rutin jalan rusak, termasuk saat ini. Dan, saya hari ini, ke GUNUNG RINGGIT dan ke PASRUJAMBE melihat langsung jalan rusak yang di tanami pisang. Iya, segera kami diperbaiki. INSYAALLAH, akhir bulan MARET ini akan diperbaiki/ditutup dan beberapa titik yang rusak parah di HOTMIX.   Juga, tahun ini (2023) ada beberapa PROGRAM pembangunan jalan, diantaranya jalan TEMPURSARI - PASIRIAN dengan panjang sekitar 7 kilo, dan juga perbaikan jalan di JLT. Ada juga PENINGKATAN JALAN (HOTMIX) di beberapa ruas jalan. dan juga ada pemeliharaan jalan dengan program NGAPLING (NGASPAL KELILING).   KAPAN DI KERJAKAN. beberapa ruas jalan saat ini masih tahap perencanaan, dan juga masih menunggu musim hujan reda. Karena pekerjaan pembangunan jalan sangat terganggu apabila terjadi hujan, karena HOTMIX yang di bawa dari AMP (ASPAL MIXING PLANT) harus tetap terjaga kepanasannya saat digunakan pembangunan jalan.   TENTU, belum semua bisa di selesaikan. Tetapi progres pembangunan jalan terus menjadi prioritas saya dan Bunda Indah Masdar dalam setiap tahun anggaran yang ada dalam APBD.   Di komentar Posting orang nomer satu, Bunda Indah juga memberikan pernyataan :   Keterbatasan anggaran yg membuat kami belum tuntas menyelesaikan persoalan kerusakan jalan, namun alhmdulillah sekitar 75% kerusakan jalan di seluruh wilayah sdh terselesaikan. Tahun ini tahap selanjutnya. Dan insyaAllah depan tuntas. Bagi yg blm terselesaikan mohon bersabar. Krn anggaran daerah bnyak dikurangi oleh pemerintah pusat.   Ditambah lagi dg rusak parahnya juga bbrp jalan provinsi dan nasional. Salam hormat untuk masyarakat Lumajang dari cak Thoriqul Haq dan saya...