Lumajang Dalam Program Nasional

Cak Thoriq Berharap Review Zonasi TNBTS Bisa Mengangkat Sektor Pariwisata

Penulis : lumajangsatu.com -
Cak Thoriq Berharap Review Zonasi TNBTS Bisa Mengangkat Sektor Pariwisata
Cak Thoriq Hadiri Rencana Review Zonasi TNBTS

Lumajang (lumajangsatu.com) - Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, M.ML., menyaksikan penandatanganan Review Zonasi TNBTS di Ditjen KSDAE (Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem) Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Jakarta, Senin (8/7/2019).

Penandatanganan itu didahului Pembahasan untuk menelaah usulan dari berbagai daerah. Pembahasan tersebut dipimpin oleh Direktur Jebderal KSDAE Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Ir. Wiratno, M. Sc.

Ia menyetujui review Zonasi TNBTS sepanjang perubahan zonasi tersebut dapat memberi manfaat terhadap ekonomi dan ekologi di masyarakat sekitar kawasan TNBTS, baik secara langsung ataupun tidak langsung, untuk desa yang berbatasan langsung khususnya Desa Ranupani dan desa penyangga.

Dalam kesempatan itu, Dirjen KSDAE Kementerian LHK, menandatangani persetujuan dokumen Revisi Zonasi TNBTS.

Di pihak lain, Bupati Lumajang, yang akrab disapa dengan panggilan, Cak Thoriq, berharap, persetujuan Riview Zonasi TNBTS, dapat meningkatkan pariwisata dan pelestarian alam Desa Ranupani.

Sebelumnya, tanggal 1 Juli 2019 telah dilakukan Konsultasi publik di Hotel Pelangi Malang, dengan mengakomodir 17 usulan dari Kabupaten Lumajang untuk perubahan zonasi.

Pihak TNBTS mempunyai Rencana Zonasi untuk kawasannya, dan bisa direview untuk menyesuaikan kondisi dan mengakomodir kebutuhan masyarakat dan stakeholder.

Riview zonasi TNBTS dilakukan 2019, dengan beberapa tahapan, yaitu Focus Group Discussion (FGD), konsultasi publik, dan akhirnya, persetujuan oleh Dirjen KSDAE kementrian LHK. (hms/ls./red)

Editor : Redaksi

Alirkan Dari Sumber Mata Air

Program Pipanisasi Upaya Atasi Krisis Air Bersih di Desa Barat Lumajang

Lumajang - Sebagai upaya memastikan pasokan air bersih yang berkelanjutan bagi masyarakat Dusun Ngesong Desa Barat Kecamatan Padang Kabupaten Lumajang, kegiatan pembersihan sumber mata air dilaksanakan pada Selasa (5/11/2024) kemarin. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari kelanjutan program pipanisasi Dongki/Hidran tahap kedua, yang berfokus pada pengentasan kekeringan yang sering melanda wilayah tersebut.

Dalam Tahap Seleksi

Calon Pimpinan OPD Lumajang Harus Jadi Penggerak Perubahan

Lumajang - Seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama di Kabupaten Lumajang kini berfokus pada aspek manajerial dan sosial kultural sebagai elemen utama dalam menentukan kualitas kepemimpinan di lingkungan perangkat daerah (PD). Tahapan seleksi tersebut digelar oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lumajang di Unit Pelayanan Administrasi Kepegawaian, BKD Provinsi Jawa Timur, di Surabaya, Rabu (6/11/2024).