Wisata Lumajang

Naik Trail, Cak Thoriq Ndlosor Saat ke Puncak Wisata Kebun Teh Kertowono

Penulis : lumajangsatu.com -
Naik Trail, Cak Thoriq Ndlosor Saat ke Puncak Wisata Kebun Teh Kertowono
Cak Thoriq terjatuh saat turun dari P 74 perkebunan teh Kertowono Kecamatan Gucialit

Lumajang (lumajangsatu.com) - Thoriqul Haq MML, Bupati Lumajang melihat keindahan kebun teh Kertowono di Kecamatan Gucialit. Karena cuaca berkabut, cak Thoriq terjatuh dua kali saat mengendari seepda motor trail.

"Iya, kemarin saya lihat keindahan kebun teh Kertowono. Jatuh dua kali karena memang jalannya licin," ujar Senin (22/07/2019).

Cak Thoriq memang naik ke lokasi wisata P 74 (puncak 740 MDPL) sudah siang, sehingga saat turun sudah sore. Karena terlalu sore, mulai turun kabut sehingga kondisi jalan menjadi licin. "Berangkatnya terlalu siang, sehingga saat turun mulai turun kabut dan licin," jelasnya.

Cak Thoriq datang ke Kertowono ingin melihat lokasi yang akan dijadikan acara Lumajang Djadoel tahun 2019. Cak Thoriq ingin konsep Lumajang Djadoel adalah tradisi tourism. "Kita konsep Lumajang Djadoel tradisi tourism," tuturnya.

Wisata kebun teh Kertowono Gucialit sangat indah, namun aksesnya masih cukup sulit. Jika dianggarkan tahun ini nampkanya tidak memungkinkan dan akan dianggarkan pada tahun 2020. "Kalau tahun ini tidak mungkin ya, kita anggarkan tahun 2020," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.