Cabang Tenis Meja

Siswa MI Nuris Tempeh Siap Jadi Duta Lumajang ke PORSENI Jatim

Penulis : lumajangsatu.com -
Siswa MI Nuris Tempeh Siap Jadi Duta Lumajang ke PORSENI Jatim
Tiga siswa-siswi Nuris Tempeh jadi duta Kecamatan Tempeh di PORSENI Lumajang 2019

Lumajang (lumajangsatu.com) - Para dewan guru MI Nurul Islam Tempeh Tengah Kecamatan Tempeh merasa bangga dan bahagia. Pasalnya, tiga siswa-siswinya menjadi duta Kecamatan Tempeh dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) Kabupaten Lumajang dan berhasil meraih medali.

Sisil Dwi Khoirul Masruro, koordinator tim prestasi MI Nuris menyatakan saat PORSENI di MI Negeri 02 Lumajang tanggal 20-21 Agustus 2019 3 siswa-siswi MI Nuris jadi duta Kecamatan Tempeh. Satu siswa berhasil keluar jadi juara pertama dan berhak menjadi duta Lumajang di acara PORSENI tingkat Jawa Timur.

Bashori Alwi, keluar sebagai juara pertama di cabang Tenis Meja saat PORSENI 2019 Kabupaten Lumajang. Sedangkan Ahmad Budi Muzaqi juara 2 MTQ dan Ainur Rosyidah juara harapan 1 PORSENI Kabupaten Lumajang 2019.

"Semoga sukses terus, menjadi generasi yang penuh prestasi tapi berbekal tauhid dan akhlak yang bagus. Kami sangat bangga," ujar Sisil, Kamis (22/08/2019).

Husni Thamrin, kepala sekolah MI Nuris Tempeh Tengah menyatakan pembelajaran berbasis praktis sangat berpengaruh terhadap mental dan akhlak anak didik. MI Nuris Tempeh Tengah akan menghadirkan siswa yang santun, tangguh dan unggul.

"Saya sangat bangga kepada anak didik kami yang telah berjuang maksimal dan kepada tim prestasi MI Nuris Tempeh yang tak lelah mendampingi anak didik kami," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Sosialisasi Keputusan Kemenpan-RB

Komisi A DPRD Dukung Penerapan P3K Paruh Waktu di Pemkab Lumajang

Lumajang - Komisi A DPRD Kabupaten Lumajang terus menunjukkan komitmennya dalam memperjuangkan kesejahteraan tenaga kerja Non-ASN dengan menyelenggarakan sosialisasi Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KepmenPANRB) Nomor 16 Tahun 2025 tentang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu. Kegiatan ini berlangsung dalam format talkshow di acara Jelita yang disiarkan oleh LPPL Radio Suara Lumajang pada Kamis (13/02/2025).

Dindikbud

Tenaga Guru Honorer 718 di Lumajang Jalani Evaluasi

Lumajang - Sebanyak 718 tenaga honorer di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lumajang telah menjalani tahap evaluasi dalam dua kategori, yaitu Non Database (tidak ikut tahap 1) sebanyak 223 orang dan Data Based (ikut tahap 2) sebanyak 495 orang. Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan keberlanjutan tenaga honorer sesuai dengan regulasi dan kebutuhan lembaga.