Kompetisi Masih Panjang Ayo Semangat
Supporter : Semeru FC Banjir Pujian Usai Bekuk Timnas Cina Bisa Jadi Racun
Lumajang (lumajangsatu.com) - Kemenangan Tim Semeru FC melawan Timnas China 2-0 dalam laga uji lapangan di Stadion GBT Surabaya jelang lawan Garuda Muda adalah kabar baik. Namun, para pemain The Red Lava diminta jangan puas diri dan sombong.
"Kami Manajemen dan Offcial, pemain tetap fokus untuk kompetisi Pra Liga 3 Nasional," ujar Gathan Thoriq, manajer Semeru FC.
Bagi dia, pemain harus bisa mengambil hikmah dan pelajaran dari laga melawan Timnas China yang memiliki iklim kompetisi profesional yang maju. Sehingga, perlu sebuah kerja keras dalam berkarir di dunia bola.
"Kata Coach Stefan,pemain tidak boleh Sombong dan terus interopeksi diri dalam memperbaiki kemampuanya," jelasnya.
Hal senada disampaikan Ketua Semeru Mania, Giri, pemain The Lava jangan terbuai dengan pujian dan merasa sudah luar biasa. Karena, pujian adalah ranjau dalam karir pemain.
"Banyak pujian di IG Official Semeru FC, awas pujian itu racun," jelasnya.
Semeru Mania berharap kabar kemenangan atas Timnas China menjadi mengalirnya dukungan masyarakat Lumajang. Karena dengan dukungan warga Lumajang akan menjadi daya tarik orang luar untuk datang ke stadion Semeru.
"Semeru FC saat ini butuh dukungan, bukan pujian," paparnya. (ls/red)
Editor : Redaksi