Wartawan Pertanyakan Transparansi Pihak Ketiga dan Anggaran Harjalu 758

Penulis : lumajangsatu.com -
Wartawan Pertanyakan Transparansi Pihak Ketiga dan Anggaran Harjalu 758
Lumajang(lumajangsatu.com)- Guna mempublikasikan kegiatan Harjalu 758, bagian Humas Pemkab menggelar rilis dan membagikan jadwal kegiatan Harjalu, Jum'at (29/11/2013). Sejumlah awak media yang hadir dalam acara tersebut memberikan masukan, agar kegiatan Harjalu tidak terpusat pada kegiatan hura-hura saja, namun dibarengi dengan kegiatan bakti sosial.

"Saya tidak melihat ada kegiatan bakti sosial dalam jadwal acara Harjalu kali ini," ujar Agus Sucipto, wartwan Taruna News.

Ia juga menanyakan transparansi anggaran Harjalu, yang tentunya sangat besar. Meski tidak menggunakan dana APBD Lumajang, namun harus ada transparansi dari pihak ketiga yang memberikan sumbangan. Sehingga diketahui berapa jumlah dana yang terkumpul dan pihak ketiga mana saja yang peduli dengan kegitan Harjalu.

"Kita juga minta panitia transparan dengan dana Harjalu dan para pihak yang berperan mensukseskan Harjalu 758,"paparnya.

Masukan dan saran dari sejumlah rekan-rekan Jurnalis langsung ditanggapi oleh sekretaris Harjalu 758. Menurutnya, dalam setiap kegiatan Harjalu, panitia telah berupaya untuk memberikan laporan tentang kegiatan dan sumber dana yang dihasilkan. 

"Kita telah memasang baleho yang menyampaikan jumlah dana yang terkumpul dan dialokasiakn untuk kegiatan apa saja, panitia juga memberikan laporan pertanggung jawaban kepada pihak ketiga yang telah memberikan bantuan untuk suksesnya kegitan Harjalu," terang Agung Hendra.

Sedangkan untuk kegiatan bakti sosial, pada Harjalu kali ini juga dilakukan namun memang tidak dipublikasikan dalam jadwal yang disebarkan. kegiatan Sambang desa Ranu Pane, salah satu agenda kegiatannya juga ada pemberian bantuan kepada warga sekitar. "Ada sambang desa, yang kegitannya juga ada bantuan untuk masyarakat sekitar," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).