Peristiwa Senduro

Buari Ditemukan Tewas Membusuk di Kebun Desa Bedayutalang

Penulis : lumajangsatu.com -
Buari Ditemukan Tewas Membusuk di Kebun Desa Bedayutalang
Lokasi Buari ditemukan tewas membusuk di Kebun Desa Bedayutalang.

Lumajang- Tim Cobra Polres Lumajang temukan mayat di kebun milik Gidin Dusun Duren Desa Bedayutalang Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang. Korban atas nama Buari (59) Dusun Krajan Rt. 08 Rw. 04 Desa Bedayutalang Kecamatan Senduro dari hasil pemeriksaan luar yang dilakukan oleh Rumah Sakit dr. Haryoto menerangkan bahwa jenasah tersebut tidak diketemukan tanda-tanda akibat kekerasan.

Kronologis kejadian sekitar pukul 14.30 WIB (21/12/2019) Gidin sedang mencari ramban buat makanan ternak di kebun miliknya, tiba tiba mencium bau tidak sedap kemudian di cari asal bau tersebut dan sampai di genangan air dia melihat sosok mayat posisi tengkurap. Kepala berada di sebelah selatan, kaki membujur ke barat, memakai baju hem warna hitam, seketika itu juga saksi langsung berlari ke rumah warga untuk memberitahukan kejadian tersebut.

Seketika itu juga warga dan perangkat desa langsung ke lokasi di temukan mayat tersebut dan setelah di cek dari ciri-cirinya, ternyata orang yang meninggal tersebut diketahui bernama Buari. Saat itu pernah dilaporkan hilang dari rumah tanpa pamit keluarga sekitar hari Kamis, tanggal 12 Desember 2019, pukul 01.00 Wib.

Untuk memastikan benar atau tidaknya orang tersebut adalah Buari, staf Desa Bedayutalang langsung mengajak keluarga korban untuk ikut menyaksikan dan memastikan orang tersebut bener-benar Buari. Selanjutnya pihak Desa langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Senduro dan dilimpahkan kepada Tim Cobra Polres Lumajang.

"Pihak keluarga menyadari dan menerima kejadian tersebut sebagai musibah dan tidak menuntut serta dikuatkan dengan pernyataan tertulis bermaterai" Ujar AKP Hasran Kasat Reskrim Lumajang.

Barang bukti yang berhasil ditemukan berupa 1 potong baju hem milik korban warna hitam kombinasi putih dan kuning. Dari keterangan saksi korban pernah di rawat di Rumah Sakit Bhayangkara Lumajang, selama 3 hari karena mengeluh sakit pada seluruh badannya.

Setelah kembali dari Rs Bhayangkara korban sering bingung dan merasa ketakutan. Korban ditemukan oleh saksi tidak jauh dari rumah korban, posisi di sebelah timur dengan jarak sekitar 700 meter.

"Jadi korban tidak mengalami kekerasan dan keluarga sudah mengikhlaskan" Tutup AKP Hasran. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Dibuat Dari Bambu Muda

Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, Krecek Bung Kuliner Asli Lumajang Bertekstur Daging Empuk

Lumajang - Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali menorehkan kebanggaan di kancah nasional. Salah satu kuliner tradisional khasnya, Krecek Rebung, resmi ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia oleh Menteri Kebudayaan Republik Indonesia pada 16 November 2024. Pengakuan ini menjadi bukti keunikan dan kekayaan budaya lokal Lumajang yang terus dilestarikan.

Hikmah Kehidupan

Urgensi Tasawuf Dalam Menghadapi Krisis Spiritual di Era Modern

Lumajang - Di tengah gemerlapnya dunia yang serba digital dan material, manusia semakin terjerat dalam pusaran kehidupan yang cepat dan penuh tekanan. Keberhasilan diukur dengan angka, kebahagiaan dinilai dengan kepemilikan, dan kedamaian seolah menjadi barang langka yang hanya bisa diraih oleh segelintir orang. Namun, meskipun segala kemajuan teknologi dan inovasi telah memberikan kenyamanan fisik, banyak yang merasakan kekosongan jiwa yang mendalam, kehilangan arah, dan semakin jauh dari makna hidup yang sejati. Krisis spiritual ini bukan hanya sekedar fenomena individu, tetapi sebuah bencana sosial yang mengancam dasar-dasar kemanusiaan kita.

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.