Bangunan Sejarah Kolonial

Pabrik Teh PTPN XII Ketrowono Gucialit Lumajang Terbakar Hebat

Penulis : lumajangsatu.com -
Pabrik Teh PTPN XII Ketrowono Gucialit Lumajang Terbakar Hebat
Penampakan Terbakarnya Pabrik Teh Gucialit, Senin dini hari.

Lumajang - Kebakaran terjadi di Pabrik Teh milik PT Perkebunan Nusantara (PTPN) XII Kertowono Desa Gucialit, Kecamatan Gucialit, Kabupaten Lumajang. Peristiwa tersebut terjadi, Senin (23/12/2019) dini hari tadi sekitar jam 03.00 WIB namun tidak ada korban dalam peristiwa itu.

Kapolsek Gucialit Iptu Rudi Isyanto mengatakan, dari hasil observasi di dilokasi informasi awal penyebab kebakaran dari tempat pengolahan teh yang lokasinya berada di dalam pabrik. Atas kejadian tersebut belum diketahui pasti penyebab kebakaran.

"kira-kira kerugian material pabrik teh beserta isinya terbakar semua sekitar Rp. 500 milliar," ujarnya saat dikonfirmasi tim Lumajangsatu.com

Pihak Kepolisian telah melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kebakaran. Dua unit mobil Pemadam Kebakaran milik Pemkab Lumajang dikerahkan untuk melakukan pemadaman.

"saat ini sudah padam, namun untuk produksi pabrik sementara tutup" tandasnya. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi

Rumah Hunian Layak dan Aman

Impian Rumah Layak Menjadi Kenyataan: Pemkab Lumajang Salurkan Bantuan Renovasi

Lumajang– Pemerintah Kabupaten Lumajang terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Bupati Lumajang, Indah Amperawati (Bunda Indah), didampingi Wakil Bupati Yudha Adji Kusuma dan jajaran perangkat daerah, meninjau kondisi rumah tak layak huni (RTLH) di Dusun Jaba’an, Desa Kalipenggung, Kecamatan Randuagung, Selasa (25/3/2025).  

Bulan Berkah

Bupati Lumajang Santuni Yatim dan Santri, Tekankan Pentingnya Kepedulian Sosial

Lumajang – Bupati Lumajang, Indah Amperawati (Bunda Indah), menggelar acara santunan bagi anak yatim dhuafa, para da’i, dan santri penghafal Al-Qur’an di Pendopo Arya Wiraraja, Selasa (25/3/2025). Kegiatan ini menjadi bukti nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat yang membutuhkan, sekaligus upaya mendorong semangat generasi muda dalam menuntut ilmu agama.