Awas Kejahatan Jalanan

Warga Sawaran Kulon Dibacok Begal di Jalan Raya Klakah Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Warga Sawaran Kulon Dibacok Begal di Jalan Raya Klakah Lumajang
Katim Cobra, AKP Hasran sekaligus Kasat Reskrim Polres Lumajang sambangi korban begal di Klakah.

Lumajang- Telah terjadi percobaan pembegalan jam 04.00 WIB bertempat di Jl. Raya Klakah-Randuagung tepatnya di depan UPT Pertanian Klakah Desa Klakah Kecamatan Klakah, korban atas nama Saturat (55) warga Desa Sawaran Kulon mengalami luka bacok pada bagian sekujur tubuh Selasa, (21/01/2020).

Kronologis kejadian pada saat korban melintas di jalan kemudian langsung dipepet oleh pelaku dengan cara mengalungi celurit. Pada saat itu pelaku berusaha merampas sepeda korban namun korban berusaha mempertahankan sehingga pelaku langsung membacok korban selanjutnya melarikan diri ke arah Barat.

"Karena saya melawan lalu saya dibacok" Kata Saturat kepada Tim Lumajangsatu.com saat di Rumah Sakit dr. Haryoto

Setelah kejadian tersebut Bunasri (teman korban) meminta bantuan kepada pengendara mobil truk yang melintasi TKP untuk membawa korban ke Puskesmas Klakah.

Kejadian tersebut sudah ditangani oleh pihak yang berwajib Polsek Klakah dan Reskrim Polres Lumajang.

"Kami akan melakukan perhitungan kepada pelaku begal" Kata Kasat Reskrim AKP Hasran saat menjenguk korban di Rumah Sakit dr. Haryoto. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.