Cocok Pulihkan Stamina

Segarnya Kelapa Kopyor Klakah Lumajang Diminati Para Goweser

Penulis : lumajangsatu.com -
Segarnya Kelapa Kopyor Klakah Lumajang Diminati Para Goweser
Menikmati segeranya kelapa kopyor sembilan di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang

Klakah - Kelapa Kopyor Sembilan Klakah semakin diminati karena rasanya yang gurih dan menyegarkan. Lokasi yang dekat dengan Ranu Klakah, membuat banyak para goweser menjadikan Kelapa Kopyor sebagai pemulih stamina setelah berkeliling jalur Lumajang utara.

Husnul, owner Kelapa Kopyor Sembilan menyatakan, permintaan kelapa kopyor semakin banyak. Bahkan, ada juga yang menjadi reseler dan dijual di sekitaran Stasiun Klakah. "Kelapa Kopyor semakin banyak peminatnya mas, alhamdulillah," ujar Husnul kepada Lumajangsatu.com, Jum'at (25/09/2020).

Kelapa Kopyor dengan kwalitas terbaik di kumpulkan dari para petani di Kecamatan Klakah dan Ranuyoso. Karena Covdi 19, permintaan kelapa kopyor dari Jakarta menurun drastis.

Namun, permintaan kelapa kopyor dalam kemasan dengan harga 10 ribu sangat laris. Satu kelapa kopyor biasanya dikomsumi 4-5 orang dengan ditambah satu atau dua kelapa muda untuk diambil airnya saja. "Bisa diminum original atau ditambah gula secukupnya," tambahnya.

Cak Say, goweser dari Dawuhan Wetan menyatakan rasa kelapa kopyor sembilan sangat segar. Sangat cocok bagi para goweser untuk memulihkan tenaga dan menambah stamina. "Joos, segara dan nikmat, cocok untuk para goweser sebelum melanjtkan mancal pedalnya lagi," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Terus Lakukan Penghijauan

Do'a Lintas Iman Tutup Musim Tanam 2025 di Gunung Lemongan Lumajang

Lumajang - Dalam rangka Penutupan Musim Tanam tahun 2025, Laskar Hijau menyelenggarakan Do'a Bersama Lintas Iman, bertempat di lereng Gunung Lemongan, Klakah, Lumajang, Jawa Timur (16/04/2025). Sebagaimana biasa sejak tahun 2008, setiap tahun Laskar Hijau memulai penanaman di musim hujan pada kisaran bulan Oktober dan mengakhiri musim tanam saat menjelang kemarau di kisaran bulan April.

Hidroterapi

Selokambang, Destinasi Wisata yang Kini Jadi Ruang Pemulihan Alami

Lumajang - Di balik kesejukan udara dan kejernihan airnya, Pemandian Alam Selokambang menyimpan potensi lebih dari sekadar destinasi wisata. Terletak di Desa Purwosono, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, kawasan ini perlahan dikenal sebagai lokasi terapi berbasis air atau hidroterapi, yang menawarkan manfaat kesehatan bagi pengunjung.