Kepala BNPB

Doni Monardo Rencana ke Lumajang Lihat Kesiapan Hadapi Bencana Semeru

Penulis : lumajangsatu.com -
Doni Monardo Rencana ke Lumajang Lihat Kesiapan Hadapi Bencana Semeru
Letjen Doni Munardo, Kepala BNPB

Lumajang - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen Doni Monardo dijadwalkan ke Lumajang. Kedatangannya untuk melihat kesiapan Lumajang dalam menghadapi bencana erupsi gunung Semeru.

"Iya, kabar dari teman-teman, besok (Kamis) Pak Doni akan ke Lumajang," ujar Wawan Hadi Siswoyo, Kabid Penanggulangan, Kesiapsiagaan dan Logistik (PKL) Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang, Rabu (02/12/2020).

Rencananya, Letjen Doni akan melihat kondisi posko utama di lapangan Kamar Kajang Desa Sumberwuluh, pos pantau gunung Sawur dan Desa Supiturang yang dekat dengan puncak Semeru. "Rencananya besok pak Doni akan sampai ke Lumajang pukul 10an dan memantai tiga titik," jelasnya.

BPBD Lumajang menyiapkan posko utama penaggulangan dampak erupsi Semeru dengan menerapkan tiga pilar. Yakni pemerintah, masyarakat dan dunia usaha. "Kita harus siap menghadapi keadaan terburuk dari dampak bencana erupsi Semeru," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Terus Lakukan Penghijauan

Do'a Lintas Iman Tutup Musim Tanam 2025 di Gunung Lemongan Lumajang

Lumajang - Dalam rangka Penutupan Musim Tanam tahun 2025, Laskar Hijau menyelenggarakan Do'a Bersama Lintas Iman, bertempat di lereng Gunung Lemongan, Klakah, Lumajang, Jawa Timur (16/04/2025). Sebagaimana biasa sejak tahun 2008, setiap tahun Laskar Hijau memulai penanaman di musim hujan pada kisaran bulan Oktober dan mengakhiri musim tanam saat menjelang kemarau di kisaran bulan April.

Hidroterapi

Selokambang, Destinasi Wisata yang Kini Jadi Ruang Pemulihan Alami

Lumajang - Di balik kesejukan udara dan kejernihan airnya, Pemandian Alam Selokambang menyimpan potensi lebih dari sekadar destinasi wisata. Terletak di Desa Purwosono, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, kawasan ini perlahan dikenal sebagai lokasi terapi berbasis air atau hidroterapi, yang menawarkan manfaat kesehatan bagi pengunjung.