Jangan Lupa Patuhi Protokol Kesehatan

Wakapolres Peringatkan Kesehatan Anggotanya Terkait Covid19

Penulis : lumajangsatu.com -
Wakapolres Peringatkan Kesehatan Anggotanya Terkait Covid19

Lumajang - Bumi Arya wiraraja kini sudah memasuki zona orange walaupun sebelumnya pernah berada di zona merah, Wakapolres Lumajang Kompol Hendry Soelistyawan mengingatkan seluruh personil agar terus mematuhi protokol kesehatan (Prokes) pencegahan Covid-19 saat menjalankan tugas ataupun sedang tidak bertugas.

Dia juga meminta seluruh personel terus mengintenskan sosialisasi prokes pencegahan Covid-19. Hal itu bertujuan untuk mengajak masyarakat agar disiplin mematuhi prokes, sehingga tidak mudah terpapar virus yang mematikan itu.

“Terus ajak dan ingatkan masyarakat agar disiplin mematuhi protokol kesehatan,” pinta Waka Polres.

Pihaknya juga meminta agar para anggota memeriksa kesehatannya di Rumah Sakit Bhayangkara apabila terjadi beberapa gejala covid19.

"Patuhi protokol kesehatan dalam setiap pelaksanaan tugas serta memperketat penjagaan markas komando agar anggota terhindar dari hal yang tidak diinginkan" tutupnya.(Ind/ls/red).

Editor : Redaksi

Ayo Liburan ke Selokambang

Sangat Instagramable, Boardwalk Selokambang Lumajang Sudah Selesai Diperbaiki

Lumajang - Di penghujung tahun 2024, Dinas Pariwisata Kabupaten Lumajang melakukan perbaikan sarana dan prasarana pemandian alam Selokambang di Desa Purwosono Kecamatan Sumbersuko. Dimana, ada beberapa fasilitas yang diperbaiki seperti joglo, toilet dan boardwalk yang sempat viral karena rusak dan berlubang juga sudah diperbaiki. Lokasi tersebut sangat instagramable.