Lumajang Maju

TP PKK Berikan Pelatihan bagi Guru PAUD Lumajang Tingkatkan IPM

Penulis : lumajangsatu.com -
TP PKK Berikan Pelatihan bagi Guru PAUD Lumajang Tingkatkan IPM
Ning Farin dihadapan guru PAUD se Lumajang di gedung PKK

Lumajang, InfoPublik – Ketua TP PKK Kabupaten Lumajang Musfarinah Thoriq (Ning Farin) mengatakan, bahwa TP PKK Kabupaten Lumajang akan terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, salah satunya upaya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

“TP PKK sebagai mitra kerja pemerintah yang terus bersinergi dengan Perangkat Daerah, termasuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Lumajang,” kata dia saat memberikan arahan dalam kegiatan Peningkatan Kapasitas bagi Guru PAUD di Kabupaten Lumajang, bertempat di Gedung Panti PKK Lumajang, Kamis (18/2/2021).

Ning Farin juga mengatakan, adapun upaya dilakukan adalah dengan memberikan pendampingan dan peningkatan kapasitas bagi guru PAUD, dengan meningkatkan kualitas manajemen sekolah, proses belajar mengajar, dan kurikulum pembelajaran di sekolah.

Dirinya berharap dengan diberikannya pelatihan tersebut, peserta dapat mengikutinya dengan baik, sehingga nantinya dapat mendukung pemerintah daerah dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di Lumajang.

Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber dari Raudhatul Athfal (RA) Perwanida Kota Surabaya Eny Damayanti dan Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-Kanak (TK) Batik Kabupaten Sidoarjo Suastini, yang diikuti oleh Guru dari 11 lembaga dibawah naungan TP PKK Kabupaten Lumajang.

Sementara itu, Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang Masrupi dalam laporannya mengungkapkan, bahwa hingga saat ini Pemerintah Kabupaten Lumajang terus memberikan pelayanan pendidikan kepada seluruh masyarakat, khususnya untuk anak usia dini.

Lanjut dia, selama masa pandemi Covid-19 ini, metode pembelajaran anak didiknya menerapkan inovasi “Guru Sambang”, yakni dengan berkunjung langsung ke rumah siswa dan tetap menerapkan protokol kesehatan. (komin/ls/red)

Editor : Redaksi

Dibuat Dari Bambu Muda

Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, Krecek Bung Kuliner Asli Lumajang Bertekstur Daging Empuk

Lumajang - Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali menorehkan kebanggaan di kancah nasional. Salah satu kuliner tradisional khasnya, Krecek Rebung, resmi ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia oleh Menteri Kebudayaan Republik Indonesia pada 16 November 2024. Pengakuan ini menjadi bukti keunikan dan kekayaan budaya lokal Lumajang yang terus dilestarikan.

Hikmah Kehidupan

Urgensi Tasawuf Dalam Menghadapi Krisis Spiritual di Era Modern

Lumajang - Di tengah gemerlapnya dunia yang serba digital dan material, manusia semakin terjerat dalam pusaran kehidupan yang cepat dan penuh tekanan. Keberhasilan diukur dengan angka, kebahagiaan dinilai dengan kepemilikan, dan kedamaian seolah menjadi barang langka yang hanya bisa diraih oleh segelintir orang. Namun, meskipun segala kemajuan teknologi dan inovasi telah memberikan kenyamanan fisik, banyak yang merasakan kekosongan jiwa yang mendalam, kehilangan arah, dan semakin jauh dari makna hidup yang sejati. Krisis spiritual ini bukan hanya sekedar fenomena individu, tetapi sebuah bencana sosial yang mengancam dasar-dasar kemanusiaan kita.

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.