Bakti Sosial

Ansor Kedungjajang Bantu Korban Longsor Sawaran Kulon Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Ansor Kedungjajang Bantu Korban Longsor Sawaran Kulon Lumajang
Penyarahan bantuan korban tanah longsor di Balai Desa Sawaran Kulon Kecamatan Kedungjajang

Kedungjajang - Pengurus Anak Cabang (PAC) Ansor Kecamatan Kedungjajang menggelar bakti sosial. Ansor menyalurkan bantuan kepada korban tanah longsor di Desa Sawaran Kulon.

"Ini adalah bentuk kepedulian kita, semoga bisa membantu meringankan beban para korban," ujar Izzuddin Syarif, Ketua PAC Ansor Kedungjajang, Senin (08/03/2021).

Bantuan berupa bahan makanan pokok dikumpulkan dari kader Ansor Kedungjajang. Penyerahan bantuan langsung diberikan kepada warga di Balai Desa Sawaran Kulon.

Pada tanggal 27 Februari 2021, longsor menimpa warga Sawaran Kulon. 13 kepala keluarga (KK) terdampak langsung, bahkan sebagain rumah warga rusak parah dan tertimbun material longsor.

Meski tidak ada korban jiwa, namun sejumlah hewan ternak dan harta benda lainnya tertimbun. Warga terpaksa harus mengungsi di Balai Desa, karena rumah rusak parah dan tidak bisa ditempati.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Sosialisasi Keputusan Kemenpan-RB

Komisi A DPRD Dukung Penerapan P3K Paruh Waktu di Pemkab Lumajang

Lumajang - Komisi A DPRD Kabupaten Lumajang terus menunjukkan komitmennya dalam memperjuangkan kesejahteraan tenaga kerja Non-ASN dengan menyelenggarakan sosialisasi Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KepmenPANRB) Nomor 16 Tahun 2025 tentang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu. Kegiatan ini berlangsung dalam format talkshow di acara Jelita yang disiarkan oleh LPPL Radio Suara Lumajang pada Kamis (13/02/2025).