Ditangkap di Pos Satpam Pabrik Kayu

2 Pemuda Klakah Lumajang Kedapatan Simpan Sabu Untuk Pesta

Penulis : lumajangsatu.com -
2 Pemuda Klakah Lumajang Kedapatan Simpan Sabu Untuk Pesta
2 Tersangka Terduga Penikmat Sabu asal Mlawang dan Kudus KLakah usai tertangkap polisi

Randuagung - Satresnarkoba Polres Lumajang laksanakan operasi tumpas narkoba berhasil tangkap penyalahgunaan narkoba jenis sabu, 2 pelaku berinisial GD (33) warga Desa Mlawang dan ZU (27) Desa Kudus Kecamatan Klakah Senin, (6/9/2021).

Tersangka ditangkap saat berada di pos penjagaan satpam pabrik kayu di Jalan Raya Randuagung Desa Kudus Kecamatan Klakah. Dari tangan tersangka GD polisi temukan barang bukti berupa 1 paket serbuk kristal warna putih diduga sabu seberat 0,18 gram, seperangkat alat hisap sabu.

Sedangkan dari tersangka ZU polisi menyita serbuk kristal warna putih yang diduga sabu dengan berat 0,08 gram. Kasus ini terungkap berdasarkan informasi dari masyarakat

Akibat perbuatannya tersangka kini dijerat dengan pasal 112 ayat (1) dan atau pasal 127 ayat (1) UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika. Ancaman hukuman penjara minimal 4 tahun, maksimal 12 tahun serta hukuman denda minimal 800 juta rupiah atau maksimal denda 8 miliar rupiah.

"Tersangka sudah kami amankan Mbak" kata Kasat Narkoba Polres Lumajang AKP Ernowo. (Ind/Har/Red)

Editor : Redaksi

Bersama Laskar Hijau

Gen Z Sahabat Pohon Lakukan Penghijauan di Gunung Lemongan Lumajang

Lumajang - Bertempat di Posko Konservasi Laskar Hijau, Gunung Lemongan, Klakah, Lumajang, Jawa Timur. Sekelompok Gen Z meluncurkan gerakan peduli lingkungan dengan nama “Sahabat Pohon”. Gerakan yang difasilitasi oleh GUSDURian Peduli ini diinisiasi oleh anak-anak usia 12-19 tahun di Yogyakarta dengan tujuan untuk mengkampanyekan cinta lingkungan bagi anak-anak muda di Indonesia.