Diringkus Polisi
Ini 21 TKP Pencurian Sepeda Motor Pemuda Asal Besuk Lumajang
Lumajang - Tersangka maling motor yang beraksi di 21 TKP kini sudah mendekam dibalik jeruji besi. Tersangka berinisial F (34) warga Dusun Wonorejo Desa Besuk Kecamatan Tempeh dan merupakan residivis.
Tak hanya itu pelaku melancarkan aksinya bersama kedua temannya yang kini sudah menjadi buronan polisi. Adapun 21 TKP yang pernah tersangka lakukan pencurian yaitu :
1. Maling sepeda motor di Warkut Desa Besuk Kecamatan Tempeh, kejadian pada hari Sabtu tanggal 02 Juli 2022 sekira pukul 18.00 Wib, barang yang di ambil 1 unit sepeda motor merk Honda Vario 125 warna merah nopol N 6250 ZG noka: MH1JM5115KK234133 Nosin: JM51E1233936
2. Parkiran Masjid Baitul Rahman Desa Besuk Kecamatan Tempeh kejadian pada hari Senin tanggal 23 Mei 2022 sekira pukul 08.05 WIB, barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda beat tahun 2017 nopol N 2326 UV warna hitam noka: MH1JFZ117HK509544 Nosin: JM71E1516185
3. Curi sepeda motor di Dusun Krajan Desa Tempeh lor Kecamatan Tempeh, kejadian pada hari Senin tanggal 04 Juli 2022 sekira pukul 18.30 WIB. Barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda beat warna biru hitam nopol N 4768 YAF noka: MH1JM1120KK341771 Nosin: JM11E2323887
4. Melakukan pencurian di Dusun Kampung baru Desa Tempeh tengah (Depan Koramil Tempeh), kejadian pada hari Kamis tanggal 16 Juni 2022 sekira pukul 17.00 WIB. Barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda Vario 125 warna biru
noka: JM5129NK074867 Nosin: JM51E2074722
5. Di Desa Sarikemuning Kecamatan. Senduro Kab. Lumajang (di depan toko), kejadian pada 1 Minggu yang lalu sekira pukul 18.00 WIB. Barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda Beat warna merah.
6. Melakukan pencurian di depan kamar mandi pom bensin Sukodono Jl. Gatot subroto no. 03 Ds. Karangsari Kec. Sukodono, kejadian pada hari Sabtu tanggal 02 Juli 2022 sekira pukul 15.30 Wib, barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda Beat warna merah hitam nopol N 4260 ZL noka: MH1JM1121KK106408 Nosin: JM11E2088581.
7. Melakukan pencurian pada hari Senin tanggal 11 Juli 2022 diketahui sekira pukul 18.00 Wib di parkiran depan cafe OALA Jl. Ir. Juanda Kel. Rogotrunan Kec/Kab.Lumajang barang yang di ambil 1 Unit sepeda motor Honda scoopy warna merah putih type F1C02N28LO A/T tahun 2018 noka: MH1JM3122JK311259 nosin: JM31E2305731 an. DEWI
RITNO SARI FAUZIYAH
8. Melakukan pencurian pada hari Senin tanggal 11 Juli 2022 diketahui sekira pukul 11.35 Wib di pinggir jalan yang terletak di Jl. Suwandak barat Kec/Kab.Lumajang barang yang di ambil 1 Unit sepeda motor Honda vario warna putih.
9. Melakukan pencurian di Jl. PB. Sudirman (di depan plasa), kejadian pada 1 bulan yang lalu sekira pukul 12.30 WIB, barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda Beat warna merah putih
10. Melakukan pencurian di Jl.Gajah mada (di taman toga), kejadian pada 1 bulan yang lalu sekira pukul 10.00 WIB, barang yang di ambil 1 unit spm merk Scoopy warna hitam merah.
11. Melakukan pencurian di Jl. Vereran (di dekat lampu merah), kejadian pada 1,5 bulan yang lalu sekira pukul 13.00 WIB. Barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda Beat warna hitam
12. Melakukan pencurian di Jl. Mahakam kel. Jogotrunan kejadian pada 1,5 bulan yang lalu sekira pukul 15.00 WIB, barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda scoopy warna merah hitam.
13. Melakukan pencurian di pasar serangin Lumajang kejadian pada 2 bulan yang lalu sekira pukul 17.00 WIB, barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda Vario warna hitam putih
14. Melakukan pencurian di Ds. Karanganom Kec. Pasrujambe Kab. Lumajang (di depan pasar), kejadian pada 3 bulan yang lalu sekira pukul 13.00 WIB. Barang yang di ambil 1 unit spm merk Honda vario warna merah.
15. Melakukan pencurian di depan Toko Kec. Pasirian sekira 1,5 bulan terhadap 1 (satu) unit Honda Vario 150 warna putih.
16. Melakukan pencurian di Dsn. Dungpakis Kec. Pasirian sekira 1 bulan terhadap 1 (satu) unit Honda scoopy warna putih
17. Melakukan pencurian di Ds. Jarit Kec. Candipuro sekira 2 bulan sekira pukul 14.00 Wib terhadap 1 unit Honda beat warna merah hitam dan sepeda motor.
18. Melakukan pencurian di depan RSUD pasirian Kec. Pasirian sekira 4 bulan pukul 11.00 Wib terhadap 1 unit Honda beat warna merah hitam dan sepeda motor.
19. Melakukan pencurian di Dsn. Dungpakis Kec. Pasirian sekira 10 hari yang lalu pukul 12.30 WIB terhadap 1 unit Honda beat warna merah hitam.
20. Melakukan pencurian di depan Terminal Wonorejo Ds. Wonorejo Kec. Kedungjajang sekira 7 hari yang lalu pukul 21.00 WIB terhadap 1 unit Honda scoopy warna abu - abu.
21. Melakukan pencurian di Ds. Kutornon Kec. Sukodono sekira 7 bulan yang lalu 11.00 Wib terhadap 1 unit Honda beat warna hitam.
Kapolres Lumajang AKBP Dewa Putu Eka Darmawan mengatakan bahwa pelaku mengakui 21 TKP tersebut ia beraksi. Jika ada korban yang pernah kehilangan sepeda motornya bisa langsung cek di Polres Lumajang, serta membawa surat-surat kendaraannya maupun surat laporan polisi.
"Jika motor tersebut masih nyicil di dealer bisa tunjukkan surat-suratnya juga" tutupnya.(Ind/yd/red)
Editor : Redaksi