Meriahkan HUT RI ke-77

Meriah.! PKK Dawuhan Lor Gelar Pasar Djadoel Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Meriah.! PKK Dawuhan Lor Gelar Pasar Djadoel Lumajang
Padar Djadoel Lumajang digelar oleh TP PKK Desa Dawuhan Lor Kecamatan Sukodono

Sukodono - Tim Penggerak PKK Desa Dawuhan Lor Kecamatan Sukodono menggelar Pasar Djaman Doeloe (Djadoel) Lumajang, Minggu (21/08). Kegiatan tersebut digelar untuk memeriahkan HUT RI ke-77 tahun.

"Kita peringati HUT RI ke-77, dengan menggunakan pakaian jaman dulu," ujar Eka Tri Oktavia, Ketua PKK Dawuhan Lor, Senin (22/08/2022).

Ada 38 stand yang menjual berbagai macam makanan, jajanan dan minuman kuno. Acara tersebut sukses menyedot ratusan pengunjung dari warga sekitar dan warga luar Desa.

"ini adalah kegiatan pertama kali, kita belum melakukan promo masif. Namun alhamdulillah pesertanya sangat banyak," jelasnya.

Para pedagang sebelu macara ditutup, daganganya juga sudah habis terjual. Para pedagang memang tidak menyediakan makanan banyak, karena khawatir pesertanya tidak banyak.

"Kita bukan jam 08.00 dan ditutup jam 16.00 wib. Namun sekitar pukual 13.00 wib semua dagangansudah ludes," terang anggota DPRD Lumajang itu.

Pihak Desa juga menyediakan puluhan hadian bagi peserta dengan kostum unin dan juga stand menarik. Rencananya, kegiatan tersebut akan digelar setiap tahun dalam rangka HUT RI.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Kampus Lumajang

STKIP PGRI Lumajang Gelar Workshop Virtual Reality For Education Bersama Pendekar VR Jawa Timur

Lumajang- STKIP PGRI Lumajang kembali menunjukkan komitmennya dalam inovasi pendidikan dengan menggelar workshop desain media pembelajaran berbasis Virtual Reality (VR). Acara yang berlangsung mulai tanggal 5 – 7 Juni 2024 ini, menjadikan STKIP PGRI Lumajang sebagai satu-satunya kampus di Lumajang yang memberikan pelatihan berfokus pada teknologi VR dalam Pendidikan.

Nama : Naomi Nathanael

Mahasiswa Perlu Peka Menyikapi Kenaikan Harga Pokok Masyarakat

Surabaya - Kenaikan harga bahan pokok, termasuk bahan bakar minyak (BBM), merupakan isu yang kerap kali menimbulkan keresahan di tengah masyarakat. BBM adalah komponen vital yang mempengaruhi hampir setiap aspek kehidupan, mulai dari transportasi hingga produksi barang dan jasa. Ketika harga BBM naik, efek domino yang dihasilkan bisa merambah ke berbagai sektor, mengakibatkan kenaikan biaya hidup secara keseluruhan. Dalam situasi seperti ini, peran mahasiswa sebagai agen perubahan sosial sangatlah krusial. Namun, tidak semua mahasiswa memiliki kepekaan atau pemahaman yang cukup dalam menyikapi fenomena ini.