Lewat Rapat Paripurna

Fraksi PKB Setujui Eko Adis Gantikan Anang Jadi Ketua DPRD Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Fraksi PKB Setujui Eko Adis Gantikan Anang Jadi Ketua DPRD Lumajang
Eko Adis Prayoga, pengganti ketua DPRD Kabupaten Lumajang

Lumajang - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akhirnya menyetujui pengunduran diri Anang Ahmad Syaifuddin dari jabatan Pimpinan DPRD Lumajang. F-PKB kemudian menyodorkan nama Eko Adis Prayoga sebagai pengganti antar waktu (PAW) ketua DPRD Lumajang.

Tanggal 27 Februari 2023, DPRD Lumajang kemudian menggelar rapat paripurna. Agendanya adalah usulan Pergantian Pimpinan DPRD Kabupaten Lumajang dan Perubahan Alat Kelangkapan Dewan (AKD) DPRD Kabupaten Lumajang Tahun 2023.

"Tadi ada dua agenda, usulan pergantian pimpinan Ketua DPRD, dan perubahan AKD DPRD Lumajang," jelas Mahfud, Sekretaris DPRD Lumajang, Senin (27/02/2023).

Dengan terbitnya surat dari F-PKB, maka proses pergantian pimpinan DPRD akan dilanjutkan sesuai aturan yang berlaku. Selama proses PAW ketua DPRD, Anang Ahmad Syaifuddin masih tetap sebagai Ketua DPRD Lumajang.

"Akan diproses selama 7 hari usulan ke Gubernur Jawa Timur, setelah itu akan digelar paripurna penetapan PAW Ketua DPRD Lumajang," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.