Lewat Dana Pemerintah Pusat

Anggaran 55 Miliar Akan Perbaiki Kerusakan Jalan JLT Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Anggaran 55 Miliar Akan Perbaiki Kerusakan Jalan JLT Lumajang
Dok. Cak Thoriq melihat perbaikan sementara jalur JLT Lumajang

Lumajang - Jalur Lingkar Timur (JLT) yang saat ini masih rusak, akan segera mulus. Pasalnya, sejumlah kerusakan di ruas JLT Kabupaten Lumajang akan segera diperbaiki secara menyeluruh. Perbaikan tersebut akan dilakukan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat.

Saat dimintai keterangan di sela kegiatannya, Rabu (7/6/2023), Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Lumajang, Heri Kurniawan mengatakan, bahwa pemerintah pusat telah mengalokasikan dana untuk perbaikan Jalan Lingkar Timur (JLT) melalui program Instruksi Presiden Pembangunan Jalan Daerah sebesar Rp 55 miliar.

"Rp 55 miliar anggaran dari pusat melalui program inpres jalan daerah, untuk total ruas JLT, itu anggaran di pusat, nanti yang melaksanakan kegiatan dari pusat, sekarang msh proses tender," kata dia.

Sementara dikutip, dari website resmi www.pu.go.id, disebutkan bahwa perbaikan jalan tersebut mengacu pada arahan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo yang tertuang dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2023 tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Bina Marga akan segera memulai percepatan pembangunan bagi jalan-jalan daerah yang menjadi prioritas pemerintah.

Kemudian, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono juga menyebutkan, Inpres Jalan Daerah bertujuan untuk menangani jalan-jalan non nasional yang rusak dan meningkatkan kemantapan jalan daerah di seluruh Indonesia melalui bantuan APBN.

"Kita akan segera laksanakan perintah Bapak Presiden dengan memulai tender pekerjaan pada bulan Mei 2023 ini, sehingga Juni atau paling lambat Juli sudah bisa mulai diperbaiki kondisi jalannya," ujarnya. (Kom/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).