Berbatasan Langsung Dengan Pantai Selatan

Destana Selok Anyar Lumajang Diminta Terus Siaga Potensi Bencana

Penulis : lumajangsatu.com -
Destana Selok Anyar Lumajang Diminta Terus Siaga Potensi Bencana
Temu Destana BPBD Lumajang ke Desa Selok Anyar Kecamatan Pasirian

Pasirian - Kawasan Lumajang selatan memiliki potensi bencana tsunami, karena berada di pesisir pantai selatan. Salah satunya adalah Desa Selok Anyar Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang.

Untuk memperkuat mitigasi bencana di Desa Selok Anyar, BPBD Kabupaten Lumajang telah membentuk Desa Tangguh Bencana (Destana) sejak tahun 2020 lalu. Para anggota Desatana yang terdiri dari warga setempat, perangkat desa dan anggota relawan lainnya mendapatkan pelatihan terkait penanganan bencana di tingkat desa.

Dalam kegiatan Sapa Destana, Senin (19/06), Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana BPBD Kabupaten Lumajang, Wawan Hadi mengatakan, bahwa Destana dibentuk dengan tujuan agar masyarakat di desa lebih siap dan dapat menanggulangi bencana yang ada di desanya sebelum Tim BPBD datang.

"Anggotanya adalah warga masyarakat desa tersebut. Bisa dari Perangkat Desa, Karang Taruna, PKK dan siapapun warga desa yang peduli. Mereka dilatih membuat peta bencana, melakukan pertolongan awal saat dari kabupaten belum tiba di lokasi," kata dia.

Menurut Wawan, saat ini Destana Selok Anyar sudah dalam kategori Destana Pratama. Oleh karena itu, dirinya berharap ada peningkatan kelas, sehingga Destana Selok Anyar bisa membantu masyarakat untuk lebih sadar dan tanggap terhadap bencana, hingga tingkat keluarga.

"Harapannya ada peningkatan dari peringkat Destana Pratama naik menjadi Destana Madya atau Destana Utama. Nanti juga ada Keluarga Tangguh Bencana," harapnya.(Kom/red)

Editor : Redaksi

Sosialisasi Keputusan Kemenpan-RB

Komisi A DPRD Dukung Penerapan P3K Paruh Waktu di Pemkab Lumajang

Lumajang - Komisi A DPRD Kabupaten Lumajang terus menunjukkan komitmennya dalam memperjuangkan kesejahteraan tenaga kerja Non-ASN dengan menyelenggarakan sosialisasi Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KepmenPANRB) Nomor 16 Tahun 2025 tentang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu. Kegiatan ini berlangsung dalam format talkshow di acara Jelita yang disiarkan oleh LPPL Radio Suara Lumajang pada Kamis (13/02/2025).

Dindikbud

Tenaga Guru Honorer 718 di Lumajang Jalani Evaluasi

Lumajang - Sebanyak 718 tenaga honorer di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lumajang telah menjalani tahap evaluasi dalam dua kategori, yaitu Non Database (tidak ikut tahap 1) sebanyak 223 orang dan Data Based (ikut tahap 2) sebanyak 495 orang. Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan keberlanjutan tenaga honorer sesuai dengan regulasi dan kebutuhan lembaga.