Lewat Dana BAZNAS

Bunda Indah Berikan Bantuan Korban Rumah Terbakar di Kunir Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Bunda Indah Berikan Bantuan Korban Rumah Terbakar di Kunir Lumajang
Bunda Indah salurkan bantuan rehab rumah dari BAZNAS Lumajang

Lumajang - Musibah menimpa Jumadi dan Muh. Zauhari warga Dusun Sukorame Desa Sukosari Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang. Rumahnya Hangus dilalap si jago merah pada 11 Juni 2023 lalu.

Untuk meringankan beban korban, Pemkab Lumajang memberikan bantuan renovasi rumah kepada korban. Bantuan renovasi rumah diambilkan dari Program Lumajang Peduli Baznas Lumajang. Masing-masing rumah mendapatkan bantuan senilai Rp12.500.000.

"Mudah-mudahan bantuan pembangunan rumah ini bermanfaat kagem panjenengan dan keluarga," ujar Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati saat menyerahkan bantuan, di Desa Sukosari Kecamatan Kunir, Kamis (20/07).

Bunda Indah juga menyampaikan, bahwa selain uang tunai untuk pembangunan, Pemkab juga menyerahkan paket sembako dan kebutuhan sehari-hari untuk korban. Diharapkan bantuan tersebut dapat meringankan beban korban.

"Ini ada sembako, selimut, makanan kaleng, pakaian, nanti juga dibantu peralatan dapur," katanya. (Kom/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.