PSSI Tunjuk Agus Soli Jadi Manajer dan Pelatih PSIL di Piala Suratin U-17

Penulis : lumajangsatu.com -
PSSI Tunjuk Agus Soli Jadi Manajer dan Pelatih PSIL di Piala Suratin U-17
Lumajang(lumajangsatu.com) - PSSI Lumajang menunjuk mantan pemain dan pelatih berpengalaman, Agus Soli sebagai Manajer serta pelatih tim PSIL U-17 di Piala Suratin. Agus Soli dinilai piawai dalam memanajemen sebuah tim, sebagai pelatih dan juga berpengalaman di PDAM Lumajang.

"Soal kemampuan Agus soli tidak diragukan di dunia sepak bola Lumajang," kata Ngateman, Ketua PSSI Lumajang.

Agus soli sudah malang melintang didunia sepak bola masyarakat di Kaki Gunung Semeru. Selain memiliki kepribadian tegas dan disiplin. "Agus Soli, sudah tak asing dengan sepak bola Lumajang. Dia sempat pasif karena mengurus PDAM," jelasnya.

Agus Soli mengaku kepercayaan yang diberikan PSSI dalam mengelola tim PSIL Junior sebuah amanah. Karena Sepak bola Lumajang mulai bangkit dan pembinaan yang terus dilakukan sejak 4 tahun terakhir. "Saya mohon dukungan semua pihak, karena kepercayaan tidak bole disalah gunakan dan wajib profesional," ujar pria yang maju sebagai kandidat calon Direktur PDAM Lumajang yang baru.

Agus Soli dikenal sangat berkomitmen saat mengurusi sepak bola di Kecamatan Yosowilangun dan PDAM yang anggota klub internal PSSI.(ls/red)

Editor : Redaksi

Hikmah Kehidupan

Urgensi Tasawuf Dalam Menghadapi Krisis Spiritual di Era Modern

Lumajang - Di tengah gemerlapnya dunia yang serba digital dan material, manusia semakin terjerat dalam pusaran kehidupan yang cepat dan penuh tekanan. Keberhasilan diukur dengan angka, kebahagiaan dinilai dengan kepemilikan, dan kedamaian seolah menjadi barang langka yang hanya bisa diraih oleh segelintir orang. Namun, meskipun segala kemajuan teknologi dan inovasi telah memberikan kenyamanan fisik, banyak yang merasakan kekosongan jiwa yang mendalam, kehilangan arah, dan semakin jauh dari makna hidup yang sejati. Krisis spiritual ini bukan hanya sekedar fenomena individu, tetapi sebuah bencana sosial yang mengancam dasar-dasar kemanusiaan kita.

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.