PSIL Seleksi Pemain U-17 Untuk Piala Soeratin 2015, Ayo Rek Podo melu..!

Penulis : lumajangsatu.com -
PSIL Seleksi Pemain U-17 Untuk Piala Soeratin 2015, Ayo Rek Podo melu..!
Lumajang(lumajangsatu.com) - Untuk mengikuti Piala Suratin U-17, PSIL Lumajang segera menggelar seleksi pemain di Stadion Yosowilanngun Jm 14.00 WIB pada Tanggal 2-3 Mei 2015. Seleksi pemain akan dilakukan oleh Pelatih berpengalaman, Agus Soli yang sudah beberapa kali menukangi PSIL Senior.

Sekretaris PSSI Lumajang, Rafiudin mengatakan, seleksi digelar sebagai persiapan digelarnya Liga Piala Suratin U-17 oleh Assprov PSSI Jawa Timur. "Piala Suratin adalah kompetisi kelompok umur yang wajib diikuti PSIL," ungkapnya.

Sekedar diketahui, PSIL di Liga Suratin sangat disegani oleh lawan-lawannya. Karena selalu lolos ke babak kedua untuk masuk ke level Nasional. 2 kali ikut perhelatan Piala Nusantara selalu menjadi tim kuda hitam.

Ayo rek, seng usia dibawah 17 tahun ikutan seleksi ben PSIL maju terus. Mari kita buktikan arek majang punya potensi main bola, bukan sekedar penonton. Bravooo...PSIL...! (ls/red)

Editor : Redaksi

Terapkan Kesadaran Lingkungan Berkelanjutan

Ponpes Darul Muhajirin Wonokerto Lumajang Lolos Eco Pesantren Tingkat Jatim

Lumajang - Pondok Pesantren Darul Muhajirin yang terletak di Desa Wonokerto Kecamatan Gucialit berhasil lolos tahapan seleksi Eco Pesantren Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2024. Keberhasilan tersebut merupakan pencapaian penting yang tidak terlepas dari dukungan Tim Pembina Eco Pesantren Kabupaten yang terdiri dari berbagai unsur, termasuk Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kesehatan, dan Forkopimca setempat.

Cadi Contoh generasi Muda

Pemuda Kedungjajang Lumajang Raih Juara 1 Wirausaha Muda Pemula Kemenpora RI

Lumajang - Prestasi gemilang Arif Hermawan, pemuda asal Desa Kedungjajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur yang meraih Juara 1 dalam ajang Wirausaha Muda Pemula (WMP) Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI), diharapkan dapat menginspirasi pemuda lainnya di Lumajang dan sekitarnya. Keberhasilan tersebut bukan hanya sebuah pencapaian pribadi, tetapi juga menjadi contoh bagi generasi muda untuk terus berusaha dan berkarya di bidang kewirausahaan pertanian hidroponik.