Name Board Letter Lumajangsatu.com Dibikin Bonek Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Name Board Letter Lumajangsatu.com Dibikin Bonek Lumajang

Lumajang(lumajangsatu.com) - Mungkin nama Bonek, supporter Persebaya Surabaya dinilai memiliki citra buruk, tapi itu tidak semuanya benar. Paslanya, Name Board Letter Lumajangsatu.com dibuat oleh Bonek Lumajang yang dikenal dengan nama panggilan Cimot.

"Saya senang bila diminta bantuan untuk buat name boad letter," ujar pemilik Nama, Rizky Agung itu.

Baginya, membuat name board dari steoropon didapat saat belajar di SMKN I pasirian di Jurusan Kriya perkayuan. Bahkan saat ini, sering diminta membuat ornamen mantenan.

"Alhamdulillah dengan keahlian ini, saya bisa memenuhi kebutuhan keluarga," ujar pria asal Tempeh yang mengaku masih jomblo.

Kreasi Name board letter sudah biasa dikerjakan oleh Bonek satu ini yang juga tergabung dalam Laskar Semeru, salah satu kelompok Supporter PSIL Lumajang ini. "Saya sangat senang sekali bila klub sepak bola Lumajang bisa berkibar dilevel nasional," harapnya.(ls/red)

 

Editor : Redaksi

Hindari Berita Hoax

Diskominfo Ajak Warga Selektif Terima Informasi Jelang Pilkada Lumajang 2024

Lumajang - Seluruh masyarakat Kabupaten Lumajang, diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menerima dan menyebarluaskan informasi. Terutama menjelang Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Lumajang 2024, semakin banyak informasi yang tidak jelas sumbernya dan bisa disebut sebagai informasi hoax. Di era digitalisasi seperti sekarang ini, berita Hoaks masih menjadi persoalan serius.

Lewat Kegiatan UKW

DPRD Lumajang Siap Support Peningkatan Kapasitas dan Profesionalitas Wartawan

Lumajang - DPRD Kabupaten Lumajang memberikan dukungan penuh atas peningkatan kapasitas dan profesionalitas wartawan di Lumajang. Hal itu terlihat dari pemberian bantuan dana hibah untuk Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lumajang lewat Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) untuk kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Kegiatan UKW bekerjasama dengan Unitomo sebagai lembaga pengujinya.