DPC GMNI Lumajang Gelar Seminar Kepemudaan Bersama Reno Zulkarnaen

Penulis : lumajangsatu.com -
DPC GMNI Lumajang Gelar Seminar Kepemudaan Bersama Reno Zulkarnaen
Reno Zulkarnaen saat menggelar dialog bersama DPC Gmn Kabupaten Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) – Dalam rangka melaksanakan program kerja, Careteker DPC Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Lumajang, Sabtu (25/11) menggelar Seminar Kepemudaan dan Reses ke-3 Tahun 2017 dengan tema “Mewujudkan Rasa Nasionalisme Pemuda dengan Budaya dan Kesejahteraan Rakyat” di Warung Apung Bu Umi.

Kegiatan ini diisi oleh dua pemateri, yakni Muhammad Reno Zulkarnaen, S.IP (Alumni GMNI Surabaya dan Anggota DPRD Jatim) dan Zainul Arifin, S.Pd (Pemuda Pelopor Kemenpora Tahun 2015). Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan membangkitkan kembali rasa nasionalisme kita khususnya untuk masyarakat Lumajang.

“Dalam melaksanakan program kerja yang pertama kalinya, kami adakan seminar kepemudaan dan reses ke-3 dengan pemateri Bang Reno dan Bang Zainul,” papar Krisna Endrianto, Ketua Pelaksana

Kegiatan ini dihadiri oleh 60 peserta yang terbagi atas tiga elemen yang terdiri dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Kabupaten Lumajang, Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) se-Lumajang, dan organisasi kepemudaan lainnya. Selain itu, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA-GMNI) Lumajang serta Persatuan Alumni Gerakan Siswa Nasional Indonesia (PA GSNI) di Lumajang.

“Kegiatan ini dihadiri oleh 60 peserta yang terdiri dari BEM, OSIS, dan organisasi lainnya. Dan tak kala pentingnya adalah kegiatan ini juga dihadiri oleh PA GMNI dan PA GSNI,” terangnya

Kegiatan yang digagas oleh DPC GMNI Cabang Lumajang merupakan kegiatan yang bagus dan inspiratif sekali, karena kegiatan ini bisa memberikan ilmu yang bermanfaat bagi para audien. Tak lupa mereka juga mengucapkan selamat dan sukses untuk berdirinya DPC GMNI Cabang Lumajang.

“Menurut saya, kegiatan ini sangat inspiratif. Saya ucapkan kepada Careteker DPC GMNI Cabang Lumajang yang sukses mengadakan kegiatan ini. Dan saya ucapkan selamat atas berdirinya DPC GMNI Cabang Lumajang,” tutur Agil Zawawi, Ketua DPC GSNI Cabang Lumajang

Disisi lain, mereka juga memberikan selamat atas berdirinya DPC GMNI di Lumajang. Mereka berharap bahwa dengan berdirinya DPC GMNI di Lumajang, kampus-kampus di Lumajang dapat menjadi lebih berwarna dan Lumajang dapat menjadi lebih baik kedepannya.

“Selamat atas berdirinya DPC GMNI Cabang Lumajang. Semoga kampus di Lumajang menjadi lebih berwarna dan Lumajang bisa lebih baik kedepannya,” pungkas Adi Irawan Ketua Careteker DPC GMNI Cabang Lumajang.(Red)

JURNALIS PELAJAR : M. DANDY KRIS INDRAWAN (KETUA BIDANG SOSIAL DPC GSNI CABANG LUMAJANG

Editor : Redaksi

Berasal dari Pesantren

Santri Pilar Peradaban Masa Depan

Lumajang - Dalam sejarah panjang peradaban umat manusia, munculnya setiap generasi yang berani memperjuangkan nilai-nilai luhur selalu menjadi tonggak perubahan besar. Di tengah dinamika dunia yang penuh tantangan ini, santri sebagai pewaris warisan spiritual dan intelektual Islam, memiliki misi besar: untuk membangun peradaban baru yang lebih mulia, lebih cemerlang, dan lebih berkah. Sebagai generasi yang ditempa dalam lingkungan pendidikan Islam yang penuh kedalaman, santri tidak hanya dibekali dengan ilmu agama, tetapi juga dengan tekad untuk mengarungi lautan perubahan zaman dengan bijaksana.