Jadi Bagian Pembangunan, Bupati As'at Ucapkan Terima Kasih pada Insan Media

Penulis : lumajangsatu.com -
Jadi Bagian Pembangunan, Bupati As'at Ucapkan Terima Kasih pada Insan Media
Bupati As'at sedang beramah tamah dengan insan media

Lumajang (lumajangsatu.com) - Di penghujung tahun 2017, As'at Malik, Bupati Lumajang mengucapkan banyak terima kasih kepada elemen masyarakat Lumajang termasuk insan media. Insan media bagi Bupati adalah bagian penting dalam mendukung pembangunan Lumajang dengan memberikan kritik membangun.

"Saya berterima kasih kepada rekan-rekan wartawan, karena ikut menjadi bagian dalam pembangunan Lumajang dengan cara mereka," jelas Bupati, Jum'at (22/12/2017).

Banyak masukan dari insan media yang kemudian menjadi pelecut bagi pemerintah untuk lebih giat lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hasilnya, banyak persoalan yang bisa diselesaikan berkat peran serta dan masukan insan media yang menulis sebuah persoalan di masyarakat.

"Kritiknya ada yang keras, ada yang biasa-bisa saja, namun itu adalah cara media untuk ikut membangun Lumajang. Saya berterima kasih," paparnya.

Selama kurun waktu 2017, Pemerintah Kabupaten Lumajang sudah menerima 70 lebih penghargaan. 21 penghargaan adalah penghargaan nasional dan sisanya penghargaan tingkat regional Jawa Timur.

"Bukan soal penghargaannya, tapi kinerja kita bersama yang kemudian dinilai dan diberi apresiasi oleh Jawa Timur dan oleh pemerintah pusat," pungkasnya. (Yd/red)

Editor : Redaksi

Berasal dari Pesantren

Santri Pilar Peradaban Masa Depan

Lumajang - Dalam sejarah panjang peradaban umat manusia, munculnya setiap generasi yang berani memperjuangkan nilai-nilai luhur selalu menjadi tonggak perubahan besar. Di tengah dinamika dunia yang penuh tantangan ini, santri sebagai pewaris warisan spiritual dan intelektual Islam, memiliki misi besar: untuk membangun peradaban baru yang lebih mulia, lebih cemerlang, dan lebih berkah. Sebagai generasi yang ditempa dalam lingkungan pendidikan Islam yang penuh kedalaman, santri tidak hanya dibekali dengan ilmu agama, tetapi juga dengan tekad untuk mengarungi lautan perubahan zaman dengan bijaksana.