Alam Lumajang
Wow..! Macan Tutul Jawa Terekam Kamera Tersembunyi TNBTS
Lumajang (lumajangsatu.com) - Kamera pengintai Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) merekam macan Tutul Jawa. Setidaknya, ada 3 ekor macam Tutul Jawa dan macan Kumbang yang terekam kamera CCTV yang dipasang oleh petugas TNBTS.
Keberadaan macan Tutul Jawa yang biasa disebut dengan Panthera Pardus Melas masuk dalam katagori hewan langka dan dilindungi. Keberadan hewan langka ini tertangkap CCTV di wilayah Andong dan wilayah Ireng-ireng.
"Kita telah melakukan pemasangan sebanyak 12 kali, kegiatan pemasangan kamera trap dimana setiap pemasangan ada 10 unit kamera trap," ujar Arianto, Petugas Pengedali Ekositem Hutan TNBTS Resort Senduro, Selasa (18/12/2018).
Selama pemasangan kamera CCTV di hutan TNBTS, sudah terekam 18 macan Tutul Jawa. Petugas TNBTS berencana akan menambah jumlah kamera pengintai untuk mengetahui jumlah populasi hewan langka tersebut.(Yd/red)
Editor : Redaksi